NASIONAL

SBY Dituduh Baper, Demokrat Balik Sebut Nyali Megawati Ciut

MONITOR, Jakarta – Partai Demokrat tengah dilanda kekecewaan berat lantaran lamarannya ditolak mentah-mentah oleh kubu pendukung Presiden Joko Widodo. Harapan Demokrat untuk mempromosikan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Cawapres Jokowi akhirnya pupus.

Menanggapi hal itu, Ketua bidang Hukum dan Advokasi DPP Demokrat, Ferdinand Hutahaean, mengatakan bahwa PDIP sebagai ketua koalisi Jokowi akan sulit menerima Demokrat bila bergabung ke dalam pemerintahan.

Ia pun membenarkan, Demokrat sulit untuk masuk dalam kubu Jokowi karena ada penghambat terkait hubungan antara Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan SBY.

“Bu Mega tidak mau ada matahari kembar di koalisi Jokowi. Soalnya koalisi ini kan dipimpin oleh PDIP,” kata Ferdinand saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (26/7).

Tak hanya itu, menurut Ferdinand terkait kapasitas SBY selaku presiden RI yang berkuasa selama 10 tahun membuat kedudukannya tinggi dan juga diperhitungkan. Sehingga hal tersebut dapat memberikan efek kalau SBY akan mendominasi dalam koalisi kubu Jokowi. Bahkan bisa memicu untuk parpol lainnya merapat ke Demokrat.

“Tentu ini akan semakin membuat Megawati Soekarnoputri kehilangan kewibawaannya jika Demokrat merapat. Selama ini Mega pun dinilai ‘baper’ karena enggan bertemu SBY,” tukasnya.

Ia menambahkan, misalkan saja Demokrat merapat dan diterima oleh parpol lain dalam koalisi kubu Jokowi. Ferdinand mencontohkan pada pertemuan di istana bogor beberapa waktu lalu.

“Kalau kemarin dalam rapat koalisi, Pak SBY mau duduk di mana? Berhadapan dan bersebelahan dengan Bu Mega tidak mungkin,” tandas Politisi Demokrat ini.

Recent Posts

Digelar Serentak, 28 Ribu Jemaah Ikuti Launching Senam Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Launching Senam Haji Indonesia. Kegiatan yang dipusatkan di…

20 menit yang lalu

Gelar Pesta Prestasi 2024, Kemenpora Berikan Penghargaan Bagi Kreativitas dan Prestasi Anak Muda Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) kembali menyelenggarakan Pesta Prestasi…

2 jam yang lalu

Badan Kerohanian Kristen/Katolik Jasa Marga Rayakan Ibadah Paskah 2024 dengan Berbagi Kasih Sosial ke Panti Asuhan

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui Badan Kerohanian Kristen/Katolik (BKK) Jasa Marga,…

2 jam yang lalu

Hadiri Milad PKS, Ketua DPD RI: Silaturahmi Sesama Anak Bangsa

MONITOR, Jakarta - Ketua DPD RI AA LaNyalla Mahmud Mattalitti menghadiri Halal Bihalal dan Tasyakuran…

3 jam yang lalu

BMKG Ingatkan Bahwa Potensi Cuaca Ekstrem Masih Mengintai di Periode Peralihan Musim

MONITOR, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memonitor masih terjadinya hujan intensitas sangat…

4 jam yang lalu

PUPR Rampungkan Infrastruktur Pariwisata KSPN Wakatobi Sultra Tahap I

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melanjutkan penataan dan pengembangan…

4 jam yang lalu