NASIONAL

Jusuf Kalla Puji Kesiapan Pembangunan Venue Asian Games

MONITOR, Jakarta – Hampir semua pembangunan venue pelaksanaan Asian Games 2018 rampung. Bahkan Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla selaku Ketua Dewan Pengarah Asian Games 2018, memastikan venue siap digunakan untuk perhelatan olahraga Akbar sebagai Asean itu.

Hal itu diutarakan Wapres JK usai meninjau venue di tiga lokasi berbeda.

“Venue yang tadi kita lihat merupakan yang terbaik di dunia sebelum Olimpiade Tokyo. Saya melihat sendiri kompleks Olimpiade di London, kompleks olahraga di Senayan lebih baik. Venue dibangun dengan standar internasional termasuk yang di Palembang,” kata Wapres, Sabtu (30/6).

Pada kunjungan di Venue Balap Sepeda BMX, Wapres Jusuf Kalla dan Menteri Basuki menyempatkan mencoba lintasan menggunakan sepeda BMX. Sementara saat di Venue Hoki dan Tenis, Wapres melihat para atlet yang tengah berlatih.

Selain venue, saat ini para atlet pelatnas Asian Games tengah melakukan latihan intensif dan uji coba baik di dalam negeri maupun luar negeri. Dengan kemajuan persiapan tersebut, Indonesia akan mendulang prestasi sesuai target.

“Sehingga target (sukses) pembangunan infrastruktur, (sukses) penyelenggaraan, dan (sukses) prestasi atlet insyaallah bisa tercapai dengan baik,” ujar Jusuf Kalla.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

32 menit yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

6 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

8 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

9 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

9 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

17 jam yang lalu