MONITOR, Gowa – Kabar duka menyelimuti kerajaan Gowa, dimana Raja Gowa ke 37 , Andi Maddusila Andi Idjo menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Bahagia, Minggu (10/6/2018) sekitar 15.30 wita. Andi Maddusila Andi Idjo tutup usia dalam usia 78 tahun.
Mendengar kabar duka tersebut, calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 3, Andi Sudirman Sulaiman (Andalan) langsung menuju ke rumah duka yang berada di Perumahan Bumi Permata Hijau (BPH), Jalan Sultan Alauddin, Kota Makassar.
Sesampainya di rumah duka, Andi Sudirman Sulaiman langsung mendekap dan memeluk almarhum Andi Maddusila A Ijo.
Terlihat, Andi Sudirman Sulaiman sangat kehilangan sosok Raja Gowa tersebut dan tak mampu menahan rasa sedihnya saat menatap sosok Raja Gowa ke-37 tersebut.
Seperti diketahui, Andi Sudirman Sulaiman memang memiliki hubungan yang sangat erat. Serta Andi Sudirman memiliki pertalian darah dengan Raja Gowa Andi Maddusila A Ijo.
Pertalian darah antara keturunan Raja Gowa dengan keluarga besar Andi Sudirman Sulaiman yang saat ini bermukim di Kabupaten Bone.
Hubungan pertalian darah Andi Sudirman Sulaiman dari raja Gowa ke 14, Sultan Alauddin dengan nama lengkap I Mangari Daeng Manrabbia Sultan Alauddin Tuminanga RI Gaukanna.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memperkuat peran syahbandar di pelabuhan perikanan untuk…
MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…