EKONOMI

Saat Musim Mudik, Stok BBM di Pulau Jawa Dipastikan Aman

MONITOR, Jakarta – Jelang masa libur lebaran idul Fitri 2018, Tim Posko Nasional ESDM memastikan pasokan BBM aman sejak tanggal 31 Mei hingga 28 Juni mendatang. Ketua Posko Nasional ESDM Fanshurullah Asa menyatakan, untuk mengamankan pasokan BBM bagi pemudik di pulau Jawa, pihaknya telah menyiapkan layanan BBM tambahan.

“Penambahan layanan tersebut antara lain dengan menyiapkan SPBU/SPBKB untuk beroperasi lebih lama di jalur utama mudik dan daerah wisata. Layanan lainnya adalah menyediakan Serambi, Kiosk, layanan motoris, dan kantong-kantong BBM,” ujarnya, sebagaimana dilansir dari laman resmi Kementerian ESDM, Rabu (30/5).

Selain pengoperasian SPBU, Pertamina akan menambah layanan lain di Pulau Sumatera dan Pulau Jawa, yakni Serambi Pertamax sebanyak 13 unit, KiosK Pertamax sebanyak 60 unit, Motoris Kemasan hingga 200 unit, Kantong BBM sebanyak 105 unit, dan Mobil Dispenser sebanyak 16 unit.

AKR Corporindo pun akan mengoptimalkan layanan SPBKB di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur yang berjumlah 7 SPBKB serta menambah layanan KiosK Kemasan sebanyak 3 unit, yakni 2 KiosK di Jawa Tengah dan 1 KiosK di Jawa Timur.

“Kami juga telah menginstruksikan Pertamina untuk menyediakan Premium di semua SPBU di jalan tol, jalan utama (non tol), serta jalur angkutan umum, dan jalur keramaian,” tambah Fanshurullah.

Recent Posts

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

2 jam yang lalu

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

3 jam yang lalu

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

5 jam yang lalu

Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 resmi berlangsung pagi ini di Istora Senayan Jakarta…

6 jam yang lalu

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Minta Seluruh APK Diturunkan

MONITOR, Minahasa - Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengingatkan tanggal 24 November 2024 sudah memasuki…

7 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Emas dalam Ajang SNI Award 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…

13 jam yang lalu