BERITA

Simpang Siur Anies Bakal Jadi Imam Tarawih, Ini Jawaban Pihak Istiqlal

MONITOR, Jakarta – Agenda tarawih bersama yang digagas oleh Pemprov DKI dikawasan Monas sedang menjadi perguncingan di masyarakat Jakarta. Pasalnya selain dikritik oleh para ulama karena lokasinya yang tidak tepat hingga harus dipindah ke Masjid Istiqlal, Kabar Gubernur Jakarta Anies Baswedan yang akan tampil sebagai imam dalam acara taraweh bersama tersebut tak lepas jadi soroton.

Menanggapi hal ini, pihak Masjid istiqlal pun angkat bicara. Melalui Ka’bah Protokol dan Pelayanan Wisata Masjid Istiqlal, Abu Hurairah mengatakan bahwa tidak benar kalau Anies bakal tampil sebagai Imam dalam acara tarawih bersama tersebut.

“Bersama ini saya sampaikan kepada teman-teman media bahwa dalam Tarawih Tanggal 26 Mei 2018, Pak Anies Bawedan tidak pernah diusulkan menjadi penceramah di Masjid Istiqlal,” ujar Abu Hurairah dalam keterangan tertulisnya kepada media, Selasa (22/5).

Abu pun meminta agar semua berita yang menuliskan seolah-olah Gubernur akan memberikan ceramah agar dikoreksi.

“Karena saya tidak pernah menyatakan hal tersebut,” tegas Abu.

Dijelaskan Abu, ceramah adalah wilayah ulama. Sementara Pak Anies adalah Umaro kita di DKI Jakarta. Dalam Keppres 38/1994 Gubernur DKI Jakarta juga adalah Anggota Badan Pengelola Masjid Istiqlal.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

5 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

5 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

5 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

6 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

6 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

6 jam yang lalu