EKONOMI

Dibandrol 3-4 M, Begini Kemewahan Range Rover Generasi Terbaru

MONITOR, Jakarta – Lebih mewah dari sebelumnya, PT Wahana Auto Ekamarga (WAE), Authorized Distributor Jaguar Land Rover di Indonesia, hari ini (14/5) meluncurkan generasi terbaru Range Rover di Tanah Air. SUV mewah asal Inggris tersebut diklaim menyuguhkan puncak dari kemewahan berkendara.

“Hadir sejak hampir 50 tahun yang lalu untuk menemani perjalanan dari perkebunan menuju kota besar, hingga saat ini Range Rover terus berevolusi untuk menjadi yang terbaik di kelasnya, SUV mewah yang tak tertandingi,” ujar Chief Operating Officer PT WAE, Roland Steahler.

Dalam kesempatan tersebut, Roland juga menjelaskan, teknologi kini telah membawa Range Rover ke tingkat yang lebih tinggi dalam hal efisiensi dan kapabilitas, hal itu melengkapi keunggulannya dalam hal kemewahan dan kesempurnaan. Desain eksteriornya kini juga berevolusi, tingkat kenyamanan di dalam kabin bagi para konsumennya pun juga mengalami penambahan.

Kenyamanan yang meningkat itu pula diyakini akan memberikan pengalaman perjalanan berbeda bagi pengemudi dan penumpangnya. Tak lain lantaran kursi depan kini dapat diatur dalam 24 arah berkat penggunaan rangka kursi baru, dengan busa yang lebih lebar dan tebal. Di kabin bagian belakang, tata letak tempat duduk didesain ulang sepenuhnya untuk menciptakan ruang penuh ketenangan dengan ruang bagasi yang juga tetap lapang.

“Saat anda perlu bekerja dalam perjalanan, terdapat hingga 17 titik koneksi mulai soket sumber listrik, USB, HDMI, dan soket 12 volt semuanya tersedia, Hotspot Wifi 4G dapat tersambung hingga delapan perangkat, dan ruang-ruang penyimpanan yang tersedia di dalam kabin semuanya dirancang untuk pebisnis yang membutuhkan tempat penyimpanan lebih banyak. Bahkan (optional) kabin juga dirancang untuk memberikan relaksasi melalui kursi mewah yang menawarkan opsi tambahan 25 program pijat, termasuk teknologi pijat Hot Stone di bagian belakang kursi,” terangnya.

Teknologi Terbaru

Range Rover terbaru ini juga mendapatkan teknologi terbaru yang fokus pada kenyamanan dan kemudahan, diantaranya yakni:

1. Gesture Sunblind: dapat dibuka dan ditutup melalui kendali gesture terbaru yang dapat membaca gerakan tangan penumpang. Untuk membuka sunblind cukup dengan melambaikan tangan ke belakang di depan kaca spion tengah, dan melambaikan tangan ke depan untuk menutupnya.

2. Air Cabin Ionisation: menggunakan partikel air bermuatan nano untuk membersihkan dan memurnikan udara dalam kabin dan memberikan ruang yang lebih menenangkan bagi penumpang.

3. Lampu depan dengan Matrix LED: teknologi canggih yang memberikan sorot lampu lebih terang dan secara cerdas mengosongkan bagian LED untuk menghindari silau bagi pengemudi yang datang dari depan.

Selain itu, mendukung kemampuannya berkendara di segala medan, Range Rover generasi baru ini telah memiliki fitur Terrain Response milik Land Rover, diklaim mampu memberikan pilihan mudah dalam menghadapi rintangan di berbagai permukaan jalan. Untuk sistem keselamatan, mobil mewah ini dilengkapi dengan diretan fitur unggulan, diantaranya Cornering Brake Control, Roll Stability Control, Dynamic Stability Control, Elektronic Traction Control, Hill Descent Control, Hill Launch Assist hingga Lane Departure Warning.

Untuk mulai mengemudi di jalanan Indonesia dengan Range Rover ini, PT WAE menawarkan pilihan mesin V6 3.0L dengan supercharger yang mampu menghasilkan tenaga puncak hingga 340 PS dan torsi maksimal 450 Nm. Juga tersedia dua varian, yakni Range Rover 3.0 SWB yang dibandrol Rp 3.699.000.000 (off the road), dan Range Rover 3.0 LWB yang dibandrol 4.199.000.000 (off the road). PT WAE juga memberikan kemudahan bagi konsumen yang ingin memiliki Range Rover terbaru, namun disesuaikan dengan kebutuhan dan selera pribadi.

“Perubahan desain serta peningkatan teknologi pada model terbaru Range Rover membuat mobil ini tetap menarik bagi generasi yang lebih muda, namun tetap memancarkan kemewahan serta tetap memiliki kemampuan terbaik untuk dibawa ke medan off-road,” tutur Brand Director PT WAE.

Recent Posts

Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…

16 menit yang lalu

Komisi IV DPR Dorong Kolaborasi Tingkatkan Produksi Susu Lokal

MONITOR, Pasuruan - Komisi IV DPR RI menyoroti permasalahan sektor persusuan nasional dalam kunjungan kerja…

27 menit yang lalu

PT Jasamarga Transjawa Tol Raih Penghargaan The Iconomics Awards Tahun 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) selaku pengelola 4 ruas segmen operasi jalan…

37 menit yang lalu

Menteri Maman Akan Bentuk Holding UMKM, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM) akan membentuk klasterisasi UMKM melalui pembentukan holding UMKM…

2 jam yang lalu

Capai Indonesia Emas 2045, DPR Dukung Peningkatan Anggaran KKP

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Arif Rahman mendukung adanya peningkatan anggaran untuk Kementerian…

2 jam yang lalu

Bertambah Lagi, DEB Hadir di Indramayu Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi

MONITOR, Indramayu - Pertamina, melalui Subholding Gas dan entitas usahanya PT Pertamina Gas, melanjutkan komitmennya…

3 jam yang lalu