PERISTIWA

Datangi DPRD, Puluhan Mahasiswa Minta Prasetyo Edi Mundur Dari Jabatannya

MONITOR, Jakarta- Pasca dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan oleh mantan Sekertaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau Zaini Ismail, posisi Prasetyo Edi Marsudi mualai dipersoalkan.

Terbukti, Senin (14/5) puluhan mahasiswa yang mengatasnamakan Front Mahasiswa Indonesia Peduli Keadilan (FMIKP) mendatangi Gedung DPRD Jakarta di Bilangan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Dengan mengelar spanduk, kehadiran para mahasiswa di kantor perwakilan rakyat Jakarta ini, ternyata hanya untuk meminta Prasetyo Edi Marsudi mundur dari jabatannya sebagai Ketua DPRD Jakarta, karena dituding telah melakukan tindakan kejahatan sehingga mencoreng marwah dewan sebagai lembaga terhormat.

“Dengan melakukan penipuan, saya kira ini aib bagi DPRD sebagai lembaga terhormat. Oleh karenanya kami pun mendesak Ibu Megawati sebagai Ketua Umum PDIP bisa memberhentikan saudara Prasetyo sebagai wakil rakyat dari PDIP,” ujar Riswan, kordinator lapangan FMIKP.

Riswan mengingatkan bahwa Indonesia adalah negara hukum, sehingga semua tindakan atau perbuatan seseorang, baik individu maupun kelompok, rakyat maupun pemerintah, harus didasarkan pada ketentuan hukum dan juga peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Tindakan Prasetyo yang melakukan penipuan, jelas telah melanggar hukum, sehingga dia tak layak untuk tetap dipertahankan pada jabatannya,” imbuh Riswan.

Seperti diketahui, Prasetyo dilaporkan mantan Sekda Riau Zaini Ismail karena diduga telah menipu dan/atau menggelapkan uangnya sebesar Rp3,25 miliar. Uang itu diberikan Zaini karena Prasetio menjanjikan akan menjadikan Zaini sebagai Plt gubernur Riau.

Tak hanya dijanjikan menjadi Plt gubernur, Prasetyo juga menjanjikan Zaini akan dipertahankan sebagai Sekda.
Kemudian, yang terjadi malah Zaini dicopot dari jabatan Sekda dan sekarang non-job. Prasetyo dilaporkan Zaini ke Polda Metro Jaya pada 30 April 2018 silam.

Recent Posts

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

3 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

5 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

6 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

6 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

15 jam yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

17 jam yang lalu