BERITA

PDIP Jakarta Enggan Campuri Kasus Pras

MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD Jakarta Prasetyo Edi Marsudi tengah terjerat kasus dugaan penipuan, yang melibatkan mantan Sekda Provinsi Riau Zaini Ismail sebagai korbannya dengan kerugian sebesar Rp 3.250 miliar. Terkait kasus ini, Fraksi PDI-Perjuangan (PDIP) DPRD Jakarta memastikan tidak akan ikut campur dalam urusan yang sedang melilit anggotanya.

“Untuk persoalan ini, Fraksi PDIP menyatakan tidak akan ikut campur. Karena itu masuk ranah pribadi tidak ada sangkut pautnya dengan partai,” ungkap Ketua Fraksi PDIP DPRD Jakarta, Gembong Warsono Kepada MONITOR di Gedung DPRD Jakarta, Selasa (8/5).

Diakui Gembong, Prasetyo sendiri sudah melakukan klarifikasi kepadanya soal masalah yang dihadapinya itu.

“Ya, pada dasarnya Pak Pras cerita kalau dia memang tak mengenal dengan pejabat Riau yang menuduhnya telah melakukan penipuan itu,” terangnya.

Lantas bagaimana dengan adanya nama Ketua Umum PDIP Megawati yang disebut dalam persoalan ini?

“Pak Pras kan kader PDIP dan memang dekat dengan Ibu Megawati. Jadi sudah biasalah kalau bicara partai mungkin nama Ibu Megawati disebut. Tapi seperti yang saya sebutkan tadi, masalah yang menimpa Pak Prasetyo memang tak ada kaitannya dengan urusan partai,” terangnya.

Seperti diketahui, Ketua DPRD Jakarta Prasetyo saat ini sedang tersandung masalah. Ini terjadi setelah munculnya laporan polisi yang dilakukan oleh mantan sekda Provinsi Riau Zaini Ismail yang menuding Prasetyo telah menipunya Rp 3,250 miliar.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

4 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

4 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

5 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

5 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

6 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

6 jam yang lalu