BERITA

Viral, Guru Aniaya Murid Karena Diduga Mencuri Ketimun

MONITOR – Seorang guru, ialah yang memberi ilmu kepada murid-muridnya. Namun, baru-baru ini dikejutkan seorang guru telah menganiaya seorang murid di Danau Sembuluh, Kalimantan Tengah.

BD, inisal guru tersebut, tega menganiaya anak muridnya lantaran hanya karena menduganya mencuri timun di lingkungan sekolah. Kejadian itu bermula saat BD mendatangi MFK,insial murid tersebut, saat proses belajar mengajar.

Menurut pengakuan tante korban, MFK didatangi BD sambil marah-marah karena menduganya mencuri ketimun.

“Dituduh mencuri ketimun, padahal saat jam sekolah itu dia sedang duduk bersama guru di sekolah,” ujar Shofia, Minggu (6/5).

MFK yang merasa tidak melakukan hal tersebut tentu saja membantah. Diduga kesal, pelaku langsung menampar dan menendang korban hingga jatuh.

Saat anak murid tersebut jatuh, lagi-lagi pelaku melakukan serangan pada pinggang bagian kiri dengan cara menginjaknya.

“Yang parah itu bagian pinggangnya. Bekas injakan gurunya. Tindakan seperti ini seharusnya tidak dilakukan oleh seorang guru,” ungkap tante murid tersebut.

Meskipun sempat dilaporkan, kasus ini berakhir damai, karena sang guru sepakat dengan keluarga korban untuk memberikan pengobatan kepada anak murid tersebut sampai sembuh.

Seraya dengan hal tersebut, sang guru kini diberi sanksi dari Dinas Pendidikan (Disdik) sesuai peraturan yang berlaku bahwa akan dimutasi dari kecamatan Danau Sembuluh.

BD juga mengaku bersalah dan berjanji tidak akan mengulang perbuatan yang sama dikemudian hari dan apabila mengulanginya maka sanggup dituntut sesui perundangan-undangan yang berlaku.

Itulah potret antara guru vs murid tahun 2018 yang terkadang masih saja melakukan tindak kekerasan.

Bagaimana menurut Anda?

Recent Posts

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

1 jam yang lalu

Kemenag Perjuangkan Juara MTQ Internasional Diangkat Jadi PNS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya mengangkat juara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) internasional…

1 jam yang lalu

Oppo Jadi Mitra PSSI, Erick Thohir: Dorong Timnas Terus Jaga Trust

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berterima kasih kepada para sponsor yang makin…

2 jam yang lalu

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

5 jam yang lalu

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

6 jam yang lalu

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

8 jam yang lalu