Categories: NASIONAL

Pasca Moratorium, Komisi V Akui Proyek Infrastruktur Masih Bermasalah

MONITOR, Jakarta – Ketua Komisi V DPR RI Fary Djemy Francis menyatakan, pihaknya prihatin terkait maraknya kecelakaan kerja pada proyek yang dikerjakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Padahal, sebelumnya Pemerintah telah melakukan moratorium pengerjaan proyek guna melakukan evaluasi.

"Moratorium justru berujung kecelakaan baru. Lagi-lagi proyek yang dikerjakan BUMN menciptakan persoalan dan kecelakaan baru," kata Fary kepada MONITOR, Rabu (14/3).

Ya, sederet kecelakaan kerja seperti robohnya tiang pancang proyek Tol Becakayu yang dikerjakan PT Waskita Karya beberapa waktu yang lalu sempat mengejutkan publik. Teranyar, galian proyek LRT menyebabkan peristiwa bocornya pipa gas milik Perusahaan Gas Negara (PGN) di Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur juga menyedot perhatian publik.

Manurut Fary, rentetan peristiwa tersebut seolah-olah menegaskan kembali bahwa moratorium 19 hari yang dilakukan Kementerian PUPR tidak berdampak apa-apa.

"Ini persoalan serius, kejadian yang terus berulang ini mengindikasi bahwa pihak Kementerian PUPR dan BUMN ini tidak serus berbenah secara manajemen dan teknis," ungkapnya.

Untuk itu, Fary menegaskan, pihaknya bersama Komisi V DPR RI akan membentuk Panitia Kerja (Panja) untuk menginvestigasi berbagai persoalan yang terjadi pada proyek-proyek infrastruktur pemerintah.

"Prinsipnya keselamatan kerja dan keselamatan pengguna sarana infrastruktur yang dibangun pemerintah harus menjadi prioritas utama," pungkasnya.

Recent Posts

Menag Hadiri Halalbihalal PBNU Bersama Anggota Keluarga NU

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menghadiri Halalbihalal yang digelar Pengurus Besar…

3 jam yang lalu

Mejeng di Turki, Industri Alat Kesehatan Nasional Siap Dobrak Pasar Eropa

MONITOR, Jakarta - Industri alat kesehatan nasional terus berupaya untuk menembus pasar ekspor seiring dengan…

7 jam yang lalu

Konflik Timur Tengah, DPR: Pemerintah Perlu Lakukan Dialog Multilateral

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Helmy Faishal Zaini meminta pemerintah melakukan upaya untuk…

8 jam yang lalu

Ikhtiar Pelindungan Jemaah Indonesia, dari Syarat Istithaah sampai Senam Haji

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini kembali mengusung tagline Haji Ramah Lansia. Maklum, data…

11 jam yang lalu

Kemenangan Timnas U-23 Harus Jadi Momentum Mengembangkan Infrastruktur Olahraga Tanah Air

MONITOR, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia mencatatkan prestasi gemilang dengan menaklukkan Korea Selatan dalam babak…

11 jam yang lalu

LBH GP Ansor Desak Nadiem Makarim Lindungi Mahasiswa Indonesia dari TPPO Berkedok Magang

MONITOR, Jakarta - LBH Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor mendesak Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan…

13 jam yang lalu