Categories: NASIONALPOLITIK

Prof-Andalan Rajai Elektabilitas Pilgub Sulsel Versi Populi Center

MONITOR, Jakarta – Pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman merajai hasil survei Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan (Sulsel) yang dirilis Lembaga Survei Populi Center, Kamis (1/2). Pasangan yang beken dengan sebutan Prof-Andalan tersebut memperoleh angka 32 persen, menjadi yang tertinggi secara elektabilitas di Pilgub Sulsel.

Di posisi kedua ditempati oleh pasangan Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar dengan perolehan angka 20,3 persen. Disusul oleh pasangan Nurdin Halid-Abd Aziz Qahhar Mudzakkar yang memperoleh angka 17,0 persen. Posisi terakhir secara elektabilitas versi survei Populi Center adalah pasangan Agus Arifin Numang-Tanribali Lamo dengan presentase 10,9 persen.

Sementara untuk responden yang tidak menjawab atau belum tahu dalam survei tersebut berjumlah 19,9 persen.

Menurut Populi Center, riset yang dilakukan selama 7 hari, 15-22 Januari 2018 tersebut menunjukkan tingkat kemantapan pilihan masyarakat Sulsel dapat dikategorikan tinggi, yakni 52,8 persen. Hasil tersebut terpaut jauh jika dibandingkan dengan presentase responden yang mengaku pilihannya mungkin masih akan berubah, yakni 24,4 persen.

Survey tersebut dilakukan Populi Center di 80 desa/kelurahan se Sulawesi Selatan. Dengan metode multi tage random sampling, dilaksanakan dengan wawancara tatap muka kepada 800 responden. Margin of error survey tersebut +/- 3,39% dan 95% tingkat kepercayaan.

Recent Posts

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

36 menit yang lalu

Bicara Ekoteologi di Mesir, Menag Jelaskan Peran Agama dan Kemanusiaan di Era AI

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar berbicara tentang ekotelogi serta peran agama dan kesadaran…

2 jam yang lalu

Kedaulatan Pangan 2026, Prof Rokhmin: Tanpa Teknologi Tepat Guna, Sulit Jadi Negara Maju

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menegaskan bahwa transformasi teknologi…

2 jam yang lalu

LHKPN Kemenag Capai 100 Persen, Irjen Ingatkan Integritas Tetap Utama

MONITOR, Jakarta - Tingkat kepatuhan pejabata Kementerian Agama untuk menyampaikan  Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara…

4 jam yang lalu

Wamenhaj: Petugas Haji 2026 Dilatih Semi-Militer Demi Disiplin dan Satu Komando

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tahun 2026 dibekali pendidikan dan…

4 jam yang lalu

Jamin Bahan Baku IKM, Kemenperin Siapkan Reformasi Kebijakan Melalui PPBB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus melakukan reformasi kebijakan guna menjamin kemudahan serta ketersediaan…

6 jam yang lalu