Categories: HANKAMNASIONAL

Siaga 24 Jam, TNI Siap Bantu Korban Bencana Gunung Agung

MONITOR, Cilegon – Tentara Nasional Indonesia (TNI) siap turun tangan membantu proses evakuasi korban letusan Gunung Agung, Bali. Hal itu disampaikan langsung oleh Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo.

Gatot menyatakan pihaknya akan menerjunkan personel TNI untuk membantu para pengungsi. "Kami siap untuk menerjunkan anggota lengkap dengan peralatan yang dimiliki untuk membantu pengungsi korban bencana Gunung Agung Bali," ujar Gatot saat membuka kegiatan bakti sosial dan pengobatan gratis pada rangkaian kegiatan HUT TNI Ke- 72, di Pelabuhan Indah Kiat, Merak, Kota Cilegon, Kamis.

Selain siaga 24 jam, ia menyatakan, personelnya juga siap membawa fasilitas militer ataupun peralatan perang untuk mobilisasi korban dalam menghadapi bencana.

Misalnya, keberadaan dapur umum yang dapat digunakan untuk memasak sampai kapasitas 5.000 orang, rumah sakit lapangan, kapal rumah sakit dan pesawat pesawat siap digerakkan ke lokasi.

"TNI Angkatan Laut, Angkatan Udara, dan Angkatan Darat semuanya punya alat perang yang harus siap siaga 24 jam. Di antaranya ada dapur umum, ada lapangan rumah sakit, ada kapal rumah sakit, ada juga pesawat, semuanya Ini kami siagakan. kemudian jika setiap saat dibutuhkan tinggal kami gerakan," terang dia.

Recent Posts

Kementan Panen, Serap Gabah dan Percepatan Tanam di Cirebon

MONITOR, Cirebon - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan bersama Perum Bulog Kabupaten Cirebon…

1 menit yang lalu

Prosesi Peusijuek ASN Kemenag, Tradisi Adat Berangkat Haji di Aceh

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 33 jemaah haji dalam jajaran Kemenag Aceh Besar di peusijuek (tepung…

8 jam yang lalu

DPR Tinjau Penanganan Kasus dan Anggaran terhadap Mitra di Lampung

MONITOR, Jakarta - Tim Komisi III DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Reses guna meninjau kinerja…

8 jam yang lalu

BSKJI Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan…

10 jam yang lalu

Kasdim 1710/Mimika Berikan Materi Kepemimpinan Pancasila Kepada Peserta Pelatihan

MONITOR, Jakarta - Kasdim 1710/Mimika, Mayor Inf Abdul Munir memberikan materi tentang Etika dan Integritas…

11 jam yang lalu

LSAK: KPK Jangan Main-main Kasus eks Wamenkumham

MONITOR, Jakarta - Lembaga Studi Anti Korupsi (LSAK) meminta KPK untuk tidak main-main terkait tindak…

13 jam yang lalu