Sabtu, 27 April, 2024

Sela Istirahat Satgas TMMD Kenalkan Dunia Tentara Pada Murid SD

MONITOR, Sleman – Prajurit Satgas TMMD Reguler ke-103 Kodim 0732/Sleman yang juga merupakan Babinsa Serka Acip  terlihat asyik Bercengkerama dengan anak-anak SD N 1 Belecatur Kecamatan Gamping. Keakraban dan kebersamaan di antara mereka terlihat jelas dari bahasa tubuh mereka, Bersalaman mereka terlihat saling bersenda gurau bersama.

“Saya sengaja memanfaatkan waktu untuk mengenalkan dunia Tentara kepada anak-anak, termasuk rutinitas sehari-hari dan menyampaikan bahwa TNI itu asalnya dari rakyat dan untuk rakyat bersama-sama membangun NKRI.Selain itu biar mereka juga mengerti, walaupun terlihat garang, tetapi Tentara itu lembut hatinya dan menyayangi anak-anak,” kata Serka Acip.

Ibu Kepala Sekolah SDN 1 Balecatur Suranti, Mpd mengucapkan banyak terima kasih kepada Serka Acip karena sudah meluangkan waktu untuk berbagi cerita dengan anak anak.

“Saya dan para guru sangat terkesan karena dengan datangnya Bapak TNI kesini, secara aspek psikologis dapat membuat suasana lingkungan sekolah menjadi menyenangkan dan membuka wawasan murid jika Tugas seorang tentara itu tidak berperang, tetapi juga mengayomi dan mengibur masyarakat tidak terkecuali anak anak,” katanya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER