MONITOR, Depok – Wali Kota Depok, Mohammad Idris membuka pasar rakyat malam takbir jelang Idulfitri 1444 Hijriah yang digelar di Jalan H. Naming Botin, Kecamatan Pancoran Mas, Jumat (21/04/2023).
Menurut Idris, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berusaha untuk menyejahterakan rakyatnya melalui kehadiran pasar rakyat malam takbir ini. Karena itu, sebanyak 800 lapak pedagang tersedia di pasar tersebut, agar masyarakat dapat berbelanja di malam takbiran jelang Idulfitri.
“Kita berusaha untuk menyejahterakan rakyat, khususnya di malam takbir, sehingga ini kita resmikan (pasar rakyat malam takbir), sebagai sebuah tempat aset dan omzet warga Depok, khususnya juga orang-orang di Kampung Lio dan sekitarnya agar semakin sejahtera,” kata Idris, usai meresmikan pasar rakyat malam takbir.
Dia berharap dengan kehadiran pasar rakyat malam takbir ini dapat meningkatkan kembali laju perekonomian Kota Depok. Agar nantinya laju pertumbuhan ekonomi Kota Depok bisa kembali bersaing, minimal di Jabodetabek.
“Iya jadi ini pasca pandemi ini kita ingin meningkatkan kembali laju pertumbuhan ekonomi di Kota Depok, Sebenarnya sudah cukup baik kenaikannya lima koma sekian, dan ingin naikkan lagi karena target kita di 2024 itu naik sampai tujuh LPE kita,” jelasnya.
“Sehingga bisa kembali bersaing dengan laju pertumbuhan ekonomi minimal di Jabodetabek,” ujarnya.
“Nah untuk menaikkan hal itu dibutuhkan pasar-pasar seperti ini yang pelakunya dan pengunjungnya memang warga Depok,” ungkap Idris.
Ia pun meminta pihak kecamatan dan kepala dinas terkait, mendata tempat-tempat yang representatif agar dapat dijadikan lokasi untuk menggelar pasar rakyat khusus malam takbir.
“Misalnya di Kasiba Lasiba di Pengasinan, itu sudah saya minta kaji untuk kita jadikan tempat seperti ini, relatif lebih akan karena di luar dari jalan raya,” tandasnya.