BUMN

Target Zero Fraud 2026, TASPEN Perkuat Budaya Integritas Seluruh Karyawan

MONITOR, Jakarta – PT TASPEN (Persero) mempertegas komitmennya dalam mewujudkan tata kelola perusahaan yang bersih dan transparan melalui penyelenggaraan Integrity Talk: To Zero Fraud 2026. Kegiatan ini merupakan langkah strategis perusahaan untuk memperkuat budaya anti-kecurangan (anti-fraud) di seluruh lini organisasi.

Acara yang dibuka langsung oleh Direktur Utama TASPEN, Rony Hanityo Aprianto, menghadirkan entrepreneur sekaligus penulis Theo Derick sebagai pembicara. TASPEN berupaya menanamkan pola pikir (mindset) cerdas dan kredibel guna mencapai target operasional tanpa kecurangan (Zero Fraud) pada tahun 2026.

Direktur Utama TASPEN, Rony Hanityo Aprianto, menekankan bahwa integritas adalah aspek fundamental yang wajib dimiliki setiap insan TASPEN. Senada dengan itu, Corporate Secretary TASPEN, Henra, menegaskan bahwa nilai ini tidak dapat ditawar dalam mengelola dana peserta.

“Di bawah kepemimpinan saat ini, kami berkomitmen penuh membangun TASPEN yang proaktif mencegah segala bentuk kecurangan. Ini adalah fondasi utama kami dalam menjalankan amanah mengelola dana peserta,” ujar Henra.

Guna mencapai target ambisius di tahun 2026, TASPEN telah menjalankan serangkaian program edukasi sepanjang tahun 2025. Langkah tersebut mencakup sosialisasi, kampanye digital, hingga publikasi masif di berbagai kanal media sosial perusahaan.

Inisiatif ini juga selaras dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam meningkatkan kesejahteraan Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui pemerintahan yang bersih. Dengan penguatan integritas ini, TASPEN berharap dapat memberikan kepastian perlindungan dan rasa aman bagi seluruh ASN atas manfaat pensiun mereka.

Recent Posts

DPR Ingatkan Potensi Korupsi Dana Rehabilitasi Sekolah di Aceh Tamiang

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI, Abdul Fikri Faqih, menilai kehadiran langsung Menteri…

8 jam yang lalu

Presiden Prabowo Anugerahkan Bintang Jasa Utama kepada Mentan Amran

MONITOR, Karawang – Presiden Prabowo Subianto menganugerahkan Bintang Jasa Utama kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi…

10 jam yang lalu

Kemenag Pastikan KBM Madrasah di Sumatera Barat Berjalan Baik Pascabanjir

MONITOR, Agam - Kementerian Agama melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam memastikan kegiatan belajar mengajar (KBM)…

11 jam yang lalu

Panglima TNI Hadiri Taklimat Awal Tahun 2026 Presiden di Hambalang

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Taklimat Awal Tahun 2026 yang…

11 jam yang lalu

Wamenhaj Dahnil: Nol Toleransi Korupsi dan Rente dalam Pengelolaan Haji

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Dahnil Anzar Simanjuntak, menegaskan komitmen…

13 jam yang lalu

Prabowo: 55 Juta Orang Terima Makan Bergizi Gratis per Januari 2026

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa program Makan Bergizi Gratis (MBG) merupakan kebijakan…

14 jam yang lalu