NASIONAL

BQMI Raih Penghargaan pada Indonesia Museum Award 2025

MONITOR, Jakarta – Bayt Al-Qur’an dan Museum Istiqlal (BQMI) mencatat sejarah baru dengan meraih penghargaan pada Indonesia Museum Awards 2025. Untuk pertama kali, museum binaan Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur’an (LPMQ), BMBPSDM Kementerian Agama ini masuk nominasi Anugerah Purwakalagrha dan langsung memenangkan kategori “Museum Bersahabat”.

Penghargaan ini diterima Minggu (23/11/2025) di Ciputra Artpreuneur, Kuningan, Jakarta Selatan. Ajang ini digelar oleh Komunitas Jelajah, sebuah komunitas independen yang bergerak di bidang sejarah, budaya, bahasa, kemasyarakatan, sains, dan teknologi. Mereka memberikan apresiasi kepada museum atau tokoh yang berkontribusi dalam menjaga kelestarian museum, sejarah, dan budaya Indonesia.

Ida Fitriani, Pamong Budaya BQMI yang hadir menerima penghargaan, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian perdana ini. “Penghargaan ini diraih berkat kerja tim yang terus berupaya memberikan pelayanan terbaik. Kami menghadirkan sentuhan teknologi yang ramah anak dan disabilitas pada layanan dan tata pamer, serta menyelenggarakan kegiatan edukasi untuk sahabat disabilitas rungu wicara, autis, tuna grahita, dan tuna daksa,” ujarnya diikuti tepuk tangan hadirin.

Ida berharap BQMI dapat terus menjadi museum yang ramah, bersahabat, inklusif, dan berkontribusi dalam pemajuan permuseuman dan kebudayaan nasional.

Indonesia Museum Awards diselenggarakan setiap tahun sejak 2012. Penilaian awards ini melibatkan pakar dari berbagai bidang, baik budayawan, tokoh masyarakat, desainer, jurnalis, dan pakar komunikasi. Tahun ini, dalam kategori ‘Museum Bersahabat’, BQMI bersaing dengan Museum Semedo, Museum Anak Bajang, Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara, Museum Pahlawan Nasional Jamin Gintings, dan Museum Wayang Jakarta.

Recent Posts

Menag Dukung STABN Raden Wijaya Jadi Institut, Tekankan Kematangan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi  Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…

56 menit yang lalu

Kemenhaj: Nilai Manfaat Haji Khusus Hak Jemaah, PIHK Wajib Transparan!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menegaskan bahwa proses PK (Pengembalian Keuangan) Haji…

2 jam yang lalu

DPR: Kritik Pandji di Mens Rea Wajar, Tak Harus Dipolisikan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah merespons pelaporan komika Pandji Pragiwaksono ke…

4 jam yang lalu

HAB-80 di Wonogiri, Menag Sebut Jalan Sehat Lintas Iman Wujud Keindonesiaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar melepas ribuan peserta Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama…

5 jam yang lalu

Mahfuz Sidik Prediksi Rentetan Peristiwa Tak Terduga di Politik Global

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…

6 jam yang lalu

HAB-80 Kemenag di Ciamis, Doakan Indonesia Damai dan Maju

MONITOR, Jakarta - Jelang Pukul 19.00 Stadion Galuh Ciamis sudah mulai ramai. Masyarakat berpakaian gamis…

11 jam yang lalu