NASIONAL

18.520 Guru Madrasah Mapel Agama Lapor Diri PPG Angkatan III, Masih Ada Kuota

MONITOR, Jakarta – Sebanyak 18.520 guru madrasah mata pelajaran agama melapor diri untuk mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan Angkatan III 2025. Jumlah ini mendekati kuota penuh sebanyak 18.625 guru.

“Artinya hanya tersisa 105 guru yang belum lapor diri,” jelas Direktur GTK Madrasah Kementerian Agama, Fesal Musaad, Kamis (11/9/2025).

Menurut Fesal, ada beberapa penyebab sebagian kecil guru belum melapor. Di antaranya kurang aktif memantau akun pada aplikasi emisgtk.kemenag.go.id, ketidaksesuaian antara ijazah dan mata pelajaran yang diampu, hingga kendala teknis seperti izin atasan atau jadwal kegiatan lain yang berbenturan.

PPG Angkatan III untuk mapel agama ini dilaksanakan di 46 Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK). Terdiri atas 36 UIN, 9 IAIN, dan 1 universitas swasta, seluruhnya sudah terakreditasi sesuai ketentuan yang berlaku.

Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam, M. Arskal Salim GP, menambahkan bahwa UIN Sunan Gunung Djati Bandung ditunjuk sebagai koordinator pelaksana PPG 2025.

“Sebagai koordinator, UIN Bandung memastikan proses PPG di 46 LPTK berjalan lancar, terkoordinasi, dan selaras dengan komitmen Kemenag meningkatkan kualitas guru madrasah dan guru Pendidikan Agama,” ujar Arskal.

Kemenag menegaskan kembali komitmennya untuk memberikan kesempatan yang luas bagi guru madrasah dalam meningkatkan kompetensi profesional dan mendukung peningkatan mutu pendidikan agama di seluruh Indonesia.

Recent Posts

UIN Jakarta Sambut Kunjungan Menteri Wakaf Suriah

MONITOR, Jakarta - Sejalan dengan program internasionalisasi, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terus memperluas jejaring kerja…

1 jam yang lalu

Wamenag Ajak Mahasiswa PTAI Jadi Motor Penggerak Jaga Harmonisasi

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Republik Indonesia, Romo R. Muhammad Syafi’i mengajak mahasiswa Perguruan…

2 jam yang lalu

Pertama di PTKIN, UIN Jakarta Wisuda 180 Mahasiswa Penghafal Al-Qur’an

MONITOR, Tangerang Selatan - UIN Syarif Hidayatullah Jakarta sukses menggelar Wisuda Tahfidz Akbar yang diinisiasi…

3 jam yang lalu

Kemenperin: Banjir Impor Terjadi pada Produk Hilir, Bahan Baku Masih Dibutuhkan

MONITOR, Jakarta - Beberapa bulan terakhir, industri dalam negeri khususnya subsektor tekstil dan produk tekstil…

4 jam yang lalu

Kemenag Gelar TKA Serentak di 9.636 Lembaga Pendidikan Islam

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar Tes Kemampuan Akademik (TKA) bagi siswa madrasah…

5 jam yang lalu

HIQMA UIN Jakarta Wisuda Perdana Tahfidz Al-Quran, Menag Minta dapat Prioritas Beasiswa

MONITOR, Jakarta - HIQMA Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta menggelar Wisuda Tahfiz Al-Qur’an.…

13 jam yang lalu