Categories: BERITA

UIN Banten Teken MoU dengan Bajdah Education Arab Saudi

MONITOR, Jakarta – Dalam rangka peningkatan kemampuan baca tulis al-Quran dan bahwa Arab secara fushah, UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten melakukan MoU dengan lembaga Bajdah Education Arab Saudi. Penandatanganan MOU ini dilakukan secara daring pada Selasa, 5 Agustus 2025.

Menurut Prof. muhammad Ishom, Rektor UIN SMH Banten, MoU ini sangat bermanfaat khususnya bagi mahasiswa supaya bacaan al-Quran dan kemahiran bahasa Arabnya meningkat baik.

Sementara menurut Khalid Ibrahim Annamlah, Direktur Bajdah Education Saudi Arabia, MoU ini baru pertama dilakukan dengan Perguruan tinggi di Indonesia, yakni dengan UIN Sultan Maulana Hasanudddin Banten.

Dirinya juga berencana membuka perwakilan khusus di UIN Sultan Maulana Hasanudddin Banten untuk menambah jejaring dan penyebarluasan program di Indonesia.

Bajdah Education Arab Saudi berencana mengembangkan aplikasi khusus untuk memudahkan masyarakat muslim dunia didalam menerapkan metedo pembelajaran al-Quran dan Bahasa Arab yang telah mereka kembangkan.

Namun untuk sementara ini baru ada aplikasi cara benar membaca Surat Al-Fatihah sebab ini sangat penting mengingat surat Al-Fatihah adalah menjadi rukun mengerjakan ibadah salat.

Rektor UIN Sultan Maulana Hasanudddin Banten menyambut gembira realisasi MoU ini sebagai bagian strategis mengupayakan internasionalisasi kampus PTKIN yang berada di Banten ini.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

3 jam yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

4 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

5 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

5 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

5 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

8 jam yang lalu