HUMANIORA

Fikih Hijau Jadi Instrumen Teologis Negara Muslim Jawab Masalah Lingkungan

MONITOR, Jakarta – Persoalan lingkungan menjadi tantangan pelik di hampir semua negara. Negara-negara Muslim sejatinya memiliki landasan teologis berupa fikih ekologi sebagai landasan kuat untuk menghadirkan lingkungan yang ramah dan berkelanjutan. Sayangnya, di negara-negara muslim, termasuk Indonesia, belum menempatkan agenda perubahan iklim dan energi hijau sebagai pilihan kebijakan untuk menjawab tantangan lingkungan.

Guru besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Ahmad Tholabi Kharlie mengatakan tantangan mempertahankan lingkungan yang berkelanjutan menjadi tantangan nyata yang dihadapi berbagai negara-negara di dunia tak terkecuali di negara-negara muslim. “Fenomena nyata yang tidak dapat dipungkiri adalah bahwa jumlah penduduk di muka bumi ini semakin bertambah, dengan begitu maka tuntutan untuk mempertahankan hidup menjadi kian nyata,” ujar Tholabi dalam kuliah umum Pascasarjana UIN Sjech M Djamil Djambek Bukttinggi, Sumatera Barat, Rabu (14/5/2025).

Wakil Rektor Bidang Akademik UIN Jakarta itu menyebutkan di sejumlah negara-negara Muslim menghadapi persoalan lingkungan yang mengkhawatirkan. Ia menyebutkan Turki yang mengalami penurunan curah hujan yang menyebabkan ancaman ketersediaan air, di Bangladesh diprediksikan pada tahun 2050 akan memicu migrasi warganya akibat perubahan iklim yang serius. Begitu pula di Timur Tengah, dalam beberapa dekade ke depan sejumlah wilayah tidak dapat dihuni akibat gelombang panas. “Sementara Indonesia, negara kita, dikenal dengan negara dengan mayoritas penduduk Muslim terbesar di dunia, merupakan penghasil emisi gas rumah kaca terbesar kelima di dunia,” papar Tholabi.

Tholabi menyebutkan fenomena ekologis yang mengancam Negara-negara Muslim, termasuk Indonesia, tidak menjadi pemicu negara-negara Muslim untuk memulai dan menerapkan agenda perubahan iklim dan energi hijau. “Padahal, dengan dalil dan argumentasi yang tak pernah terbantahkan, Islam mengajarkan para pengikutnya untuk menjaga bumi dan alam semesta, melarang kerusakan dan kehancuran,” sesal Tholabi.

Menurut dia, ancaman iklim, ancaman bencana alam, ancaman kerusakan lingkungan, serta semakin rusaknya bumi ini menunjukkan pengelolaan bumi yang semakin jauh dari nilai luhur keislaman. Padahal, kata dia, keberadaan Syariat yang menjadi “jalan” bagi umat manusia belum sepenuhnya bisa mewujudkan “bumi” yang lebih baik. “Bukan karena syariatnya itu sendiri, tapi karena nilai-nilai luhur itu belum diterjemahkan ke dalam etika dan hukum kehidupan,” seru Tholabi.

Dia menekankan, fikih ekologis atau fikih hijau yang dimiliki Islam menjadi instrumen untuk menjawab tantangan di sektor lingkungan. Menurut dia, umat Islam secara khusus dan bagi umat manusia pada umumnya untuk kembali memakmurkan bumi dengan cara-cara yang baik, terikat dengan tujuan ilahiah, dan sekaligus juga membawa kemaslahatan bagi kehidupan umat manusia. “Pemaknaan islam rahmatan lil alamin di antaranya, menjadi landasan teologis untuk menghadirkan fikih hijau demi kemaslahatan publik dan keberlanjutan generasi mendatang,” tegas Tholabi.

Kuliah umum tersebut digelar secara hybrid yang dihadiri para dosen dan ratusan mahasiswa program sarjana dan pascasarjana UIN Sjech M Djamil Djambek Bukttinggi. Kuliah umum ini digelar dalam rangka menyambut perkuliahan perdana Program Doktor Ilmu Syariah UIN Sjech M Djamil Djambek, Bukttinggi, Sumatera Barat.

Recent Posts

John Herdman Latih Timnas, Ketua Komisi X DPR Ingatkan Jangan Instan!

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memandang penunjukan John Herdman sebagai…

2 jam yang lalu

Temui Mendiktisaintek, UMMI Bogor Perkuat Kolaborasi Riset dan Inovasi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) RI, Prof. Brian Yuliarto, menerima…

5 jam yang lalu

Kemenag Aceh Besar Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di MIN 4 Pidie Jaya

MONITOR, Jakarta - Tim Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar melaksanakan…

8 jam yang lalu

Rayakan HAB ke-80 Secara Sederhana, Kemenag Fokuskan Dana untuk Korban Bencana

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Tahun…

8 jam yang lalu

Pakar: KUHP dan KUHAP Baru Bukti Kedaulatan Hukum Nasional Indonesia

MONITOR, Jakarta - Pakar kebijakan publik sekaligus Guru Besar Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansah, menilai kehadiran…

10 jam yang lalu

Benny Harman Tolak Pilkada Lewat DPRD, Bukan Solusi Biaya Politik!

MONITOR, Jakarta - Wacana pengembalian mekanisme pemilihan kepala daerah (Pilkada) ke tangan DPRD kembali mengemuka.…

11 jam yang lalu