Dok. Jasa Marga
MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada periode libur Paskah pada Minggu, 20 April 2025. Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikampek Utama (dari arah Trans Jawa), GT Kalihurip Utama (dari arah Bandung), GT Cikupa (dari arah Merak), dan GT Ciawi (dari arah Puncak). Total volume lalin yang kembali ke wilayah Jabotabek ini naik 8% jika dibandingkan lalin normal.
Untuk distribusi lalu lintas kembali ke Jabotabek dari ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 93.937 kendaraan (48,8%) dari arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 45.772 kendaraan (27,9%) dari arah Barat (Merak) dan 44.786 kendaraan (25,5%) dari arah Selatan (Puncak). Adapun rincian distribusi lalin adalah sebagai berikut:
ARAH TIMUR (TRANS JAWA & BANDUNG)
ARAH BARAT (MERAK)
Lalin kembali ke Jabotabek dari arah Merak melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebanyak 45.772 kendaraan, lebih rendah sebesar 3% dari lalin normal.
ARAH SELATAN (PUNCAK)
Sementara itu, jumlah kendaraan yang kembali ke Jabotabek dari arah Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 44.786 kendaraan, lebih rendah sebesar 1% dari lalin normal.
Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menyebutkan, selama libur panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus tahun 2025 pada periode hari Jumat s.d Minggu (18-20 April 2025) total lalin keluar dari Jabotabek mencapai 437.669 kendaraan atau naik 12,6% dari lalin Paskah tahun 2024 pada periode yang sama (388.644 kendaraan). Untuk lalin masuk ke arah Jabotabek, tercatat 471.894 kendaraan atau naik sebesar 18,17% dari lalin Libur Paskah tahun 2024 pada periode yang sama (399.339 kendaraan).
Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol. Pastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima, pastikan kecukupan BBM dan saldo kartu uang elektronik, pergunakan rest area untuk beristirahat jika lelah berkendara serta mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas.
Pantau kondisi lalu lintas melalu CCTV real time di jalan tol melalui aplikasi Travoy. Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas juga bisa didapatkan melalui One Call Center Jasa Marga di nomor 14080, akun X @PTJASAMARGA, aplikasi Travoy dan media sosial resmi Jasa Marga.
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…
MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…
MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…
MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…
MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…