Direktur PTKI, Prof. Sahiron saat menjadi pembicara pada Ramadhan Global Camp
MONITOR, Malang – Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam sukses menggelar Ramadhan Global Camp di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Jumat (7/3/2025).
Turut hadir sebagai pembicara dalam acara yang dikemas dalam Talk Show tersebut diantaranya Sekjend Kemenag, Prof. Kamaruddin Amin, Direktur PTKI, Prof Sahiron, Rektor UIN Maliki Malang, Prof. Zainuddin dan mahasiswa UIN Malang yang berasal dari berbagai belahan dunia, mulai dari Eropa, Timur Tengah, Asean hingga Amerika.
Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Prof. Sahiron menyampaikan bahwa mata kuliah atau mata pelajaran yang berbasis “cinta” atau “kasih sayang” itu memuat perbuatan baik kepada Allah SWT, manusia dan lingkungan sekitarnya.
“Relasi baik dengan Allah diwujudkan dalam keimanan dan pelaksaan ritual-ritual keagamaan dengah baik, benar, dan ikhlas serta kekhusyuan,” Ujar Prof. Sahiron.
Adapun kecintaan terhadap kemanusiaan Kata Sahiron, terdiri atas beberapa hal diantaranya menghormati human dignity (martabat manusia), menghormati dan menjaga hak-hak asasi manusia, empati dan simpati kepada orang lain, melakukan tindakan-tindakan yang dapat menciptakan kemaslahatan orang banyak, dan yang terakhir menghindari diri dari ucapan dan perbuatan yang berbahaya bagi diri dan atau orang lain.
“Kecintaan terhadap lingkungan berarti bahwa kita semua harus menjaga kelestarian alam sekitarnya, memanfaatkannya dalam kadar yang wajar dan tidak melakukan kerusakan.” Imbuh Guru Besar UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta tersebut.
Ramadhan Global Camp diikuti ratusan mahasiswa dan mahasiswi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang diawali dengan acara Tausiah Ramadhan, Buka Puasa Bersama dan Terawih Berjamaah.
MONITOR, Jakarta - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak banjir di beberapa wilayah Jabodetabek…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menerbitkan Surat Edaran Sekretaris Jenderal tentang Efisiensi Anggaran Kementerian…
MONITOR, Jakarta - Ketua umum PSSI Erick Thohir mengumumkan bahwa tiket pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala…
MONITOR, Tangerang Selatan - Produktivitas akademik mahasiswa di lingkungan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali ditorehkan.…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menunjukkan keunggulan dan komitmen kinerjanya dengan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) membuka pendaftaran pelatihan dan sertifikasi amil Lembaga Amil Zakat…