NASIONAL

Kemenag Gelar Malam Anugerah Kepustakaan Islam Award 2024

MONITOR, Jakarta – Kementerian Agama RI, melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam menggelar Kepustakaan Islam Award 2024 di Novotel Gajah Mada Jakarta, Sabtu 23 November 2024.

Ajang Kepustakaan Islam Award 2024 bertujuan untuk menciptakan perubahan positif dalam usaha meningkatkan minat baca dan literasi masyarakat terhadap literatur keagamaan Islam.

Empat kategori penghargaan yang diberikan mencakup kategori Penulis Aparatur Sipil Negara (ASN) Kemenag, Penulis Masyarakat, Pegiat Literasi (baik individu maupun komunitas), serta Perpustakaan Masjid.

Tiap kategori dipandang memiliki peran penting dalam mendukung pengembangan literasi Islam di berbagai lapisan masyarakat.

Berikut daftar tiga besar Grand Final Kepustakaan Islam Award 2024 sesuai kategori, disusun menurut abjad. Penetapan juara pada tiap kategori akan diumumkan pada Malam Puncak KIA Award yang akan dihelat pada 23 November 2024.

KATEGORI PENULIS ASN KEMENAG
• Ahmad Zacky (Jawa Timur)
• Didi Junaedi (Jawa Barat)
• Masruhan (Bali)

KATEGORI PENULIS MASYARAKAT
• Ahmad Husain F. (Jawa Timur)
• Ali Mahfudz (Jawa Barat)
• Rosidin (Jawa Timur)

KATEGORI PEGIAT LITERASI
• Abdul Karim, TBM Aksara Community Manokwari Selatan (Papua Barat)
• Aip Rochadi, TBM Kampung Literasi Pekijing (Banten)
• Mintarsih, Taman Baca Mas Ramongga (Lampung)

KATEGORI PERPUSTAKAAN MASJID
• Perpustakaan Masjid Jakarta Islamic Centre
• Perpustakaan Masjid Raya Baiturrahman Aceh
• Perpustakaan Umum Masjid Jabal Arafah Batam 

Recent Posts

Perkuat Tradisi Literasi, Kemenag Gelar Kepustakaan Islam Award 2024, ini Pemenangnya!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar ajang perdana Kepustakaan Islam Award (KIA) di Jakarta…

19 menit yang lalu

Tragedi Penembakan Antar-Polisi, DPR: Ini Sangat Memalukan

MONITOR, Jatim - Anggota Komisi III DPR RI M. Nasir Djamil menyayangkan adanya kasus polisi tembak…

4 jam yang lalu

Dampingi DPR Kunker, Jasa Marga Paparkan Perkembangan Proyek Jalan Tol Jogja-Bawen dan Jalan Tol Jogja-Solo

MONITOR, Yogyakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. bersama anak usahanya, PT Jasamarga Jogja Bawen…

6 jam yang lalu

Menag Bersama Kepala BP Haji Bertolak ke Saudi untuk Bahas Operasional Haji 1446 H

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini, Sabtu (23/11/2024), bertolak ke Arab Saudi.…

7 jam yang lalu

Pilkada! Wamenko Polkam: Seluruh Pemangku Kepentingan Sudah Siap

MONITOR, Jakarta - Jelang pemungutan suara pada pada 27 November mendatang, Wakil Menteri Koordinator Bidang…

10 jam yang lalu

Bawaslu Pastikan Teknologi Siwaslih, Sigaplapor, dan SIPS Siap Digunakan

MONITOR, Jakarta - Jelang pemungutan suara Pemilihan 2024, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja menyatakan teknologi untuk…

12 jam yang lalu