HUMANIORA

Peringati Hari Pahlawan, Wamen Imipas Ikuti Reformasi Run 2024

MONITOR, Jakarta – Wakil Menteri (Wamen) Imigrasi dan Pemasyarakatan, Silmy Karim, ikuti perhelatan lari maraton Reformasi Run 2024 yang diselenggarakan di kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Minggu (10/11). Silmy menyebut kegiatan lari maraton bersama ini merupakan salah satu cara memperingati Hari Pahlawan dan menggelorakan semangat reformasi.

“Reformasi, semangat juang reformasi, itu masih relevan untuk kita dengungkan, kita maknai. Apalagi di hari pahlawan ini, ditambah semangat kemerdekaan, perjuangan para pahlawan itu terus kita teruskan,” ujar Silmy.

Kegiatan lari bertajuk “Move Together, Strong Forever” tersebut diprakarsai oleh Ikatan Alumni Trisakti (IKA Trisakti) dan diikuti oleh 5.000 peserta dari berbagai kalangan. Silmy Karim merupakan alumni FEB Kampus Pahlawan Reformasi tersebut sekaligus Ketua Umum IKA Trisakti periode 2021-2025.

“Masyarakat Indonesia saat ini tidak merasakan bagaimana pedihnya perjuangan founding fathers kita dalam memerdekakan Indonesia. Tugas kita mengisi, kemudian memeratakan agar seluruh rakyat Indonesia bisa mendapatkan manfaat kemerdekaan yang tidak luput dari perjuangan para pahlawan yang kita peringati setiap tahun di 10 November ini,” jelas Silmy lebih lanjut.

Selain bentuk peringatan hari pahlawan, Silmy berharap Reformasi Run 2024 dapat menjadi upaya untuk dapat menjaga kesehatan. Silmy pun bersyukur dapat berlari sejauh lima kilometer dalam kegiatan tersebut.

Alhamdulillah, masih bisa lima kilometer dalam waktu 40 menit. Mudah-mudahan next reformasi run, saya bisa ikut yang half marathon at least. Tertantang banyak senior-senior, ternyata malah ada yang full marathon, (usianya) 60 tahun. Jadi ini tantangan buat kita untuk bisa memperbaiki kesehatan kita,” ucap Silmy.

Recent Posts

SEA Today Golf Day Kembali Hadir dengan Konsep Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Setelah sukses diselenggarakan pada November 2023 lalu, PT Metra Digital Media (MD…

6 menit yang lalu

SPAM Regional Wosusokas Layani Air Minum 60.000 SR di Tiga Kabupaten Awal 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Cipta Karya tengah menyelesaikan tahap…

25 menit yang lalu

Menteri UMKM: Targetkan Penyaluran KUR Rp300 Triliun di 2024

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman mengatakan Pemerintah menargetkan…

1 jam yang lalu

Analis apresiasi Mutasi di Polri sebagai Wujud Dukungan Visi Asta Cita

MONITOR, Jakarta - Analis intelijen, pertahanan dan keamanan, Ngasiman Djoyonegoro menyampaikan apresiasi terhadap kebijakan mutasi…

2 jam yang lalu

KWSG Gresik Tingkatkan Layanan Melalui Digitalisasi Bisnis

MONITOR, Jakarta - Permodalan menjadi hal paling krusial dalam mengelola suatu usaha. Tak terkecuali koperasi.…

2 jam yang lalu

KKP Optimalkan Potensi Pangan Biru Dukung Swasembada Pangan dan MBG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan akan mengoptimalkan potensi pangan biru (pangan akuatik) untuk…

3 jam yang lalu