PARLEMEN

Pasha Ungu, Dari Suara di Atas Panggung Menuju Suara Parlemen

MONITOR, Jakarta – Asap tebal kabut (smoke machine) di atas panggung menyeruak saat Pasha Ungu menyanyikan lagu ‘Seperti Mati Lampu’. Lagu ini menutup rangkaian penampilannya di acara People Fest, sebelum berganti panggung ke Band Dewa 19.

Pria bernama asli Sigit Purnomo (44) itu sejatinya telah lama berkiprah di dunia politik. Pernah jadi Wakil Wali Kota Palu, Wali Kota Palu, hingga kini melenggang untuk pertama kalinya ke Senayan.

Masuknya ia ke DPR, prinsipnya menunjukkan bahwa suara harus terus disampaikan. Saat masih manggung dengan Band Ungu, ia bersuara lewat lagu. Kini saat sudah di Senayan, ia tetap ‘bersuara’ lewat komisi dan fraksinya (F-PAN) di DPR.

“Kak Pasha Ungu, sudah kami titipkan amanah untuk mengabdi kepada rakyat,” ujar Gitaris Ungu, Oncy, memberikan harapan kepada Sang Vokalis di acara People Fest DPR, di Lapangan Terbuka, DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (4/10/2024).

Tak hanya Pasha Ungu, terdapat banyak artis yang lolos ke Senayan. Mulai dari artis layar kaca hingga artis layar panggung. Mulan Jameela, Ahmad Dhani, Verrel Bramasta, Uya Kuya, Once Mekel, dan sebagainya menunjukkan bahwa DPR adalah representasi rumah rakyat.

Kehadiran para seniman ini diharapkan hadir dalam rangka memperjuangkan kepentingan kalangannya di tanah air. Mulai dari persoalan aturan royalti hingga keberpihakan negara untuk mendukung industri hiburan di Indonesia.

Tak lupa, seraya menutup penampilan panggungnya, Sigit Purnomo sampaikan pesan. “Pak Sekjen DPR RI, saya titip, jika ada acara seperti ini lagi, sebelum People Fest harus ada People Voice. Jadi, masyarakat yang hadir menyampaikan aspirasinya dulu ke DPR,”

Acara ini ditutup dengan penampilan Band Dewa 19. Lagu Arjuna, Angin, Perempuan Paling Cantik, hingga Ini Rindu turut membuat penonton yang hadir makin riuh. Tak lupa, masing-masing gawai diangkat sebagai momen pribadi menghadiri konser gratis ini.

Recent Posts

INTANI – IMP168 Kerjasama gandeng Forum Bumdes untuk Swasembada Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…

2 jam yang lalu

Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul Melalui Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…

4 jam yang lalu

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

6 jam yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

12 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

14 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

16 jam yang lalu