PEMERINTAHAN

Kemenag dan DPR Bahas Anggaran 2025, Selaraskan Program Pemerintah

MONITOR, Jakarta – Kementerian Agama dan Komisi VIII DPR RI melakukan Focus Group Discussion (FGD) tentang pendalaman Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKA-KL) tahun 2025 Kementerian Agama RI.

Rapat dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi VIII Ace Hasan Syadzily, dan dihadiri oleh Sekjen Kemenag M Ali Ramdhani, Irjen Kemenag Faisal, Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, Dirjen Bimas Kristen Jeane Marie Tulung, Dirjen Bimas Katolik Suparman, Dirjen Bimas Hindu I Nengah Duija, Dirjen Bimas Buddha Supriyadi, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief, Plt Dirjen Pendidikan Islam Abu Rokhmad, Kepala Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan SDM Suyitno, dan Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal Aqil Irham.

Dalam rapat ini, Sekjen Kemenag Ali Ramdhani mengungkapkan komitmennya untuk menyelaraskan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) dengan visi-misi pemerintahan baru di tahun 2025.

“Pada saat ini kita tengah melakukan penyelarasan RPJMN di mana di dalamnya memuat program dari setiap kementerian maupun lembaga linier agar selaras dengan visi misi dari presiden terpilih,” ujar Sekjen, Minggu (2/6/2024).

Sekjen juga mengatakan bahwa Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas telah menekankan pentingnya melakukan sinkronisasi RKA-KL Kementerian Agama tahun 2025 dengan visi-misi pemerintah yang akan datang, termasuk dengan 17 Program Prioritas Prabowo-Gibran.

“Kami sudah diminta oleh Menteri kami memahami 17 Program Prioritas Prabowo-Gibran, walaupun kami hari ini masih menunggu proses sinkronisasi dari Bappenas maupun Kementerian/Lembaga yang lain,” jelas Sekjen di Tangerang.

Recent Posts

Menteri Imipas: Kedaulatan Pangan Harus Dibarengi Masyarakat Sehat

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, memimpin langsung pelaksanaan layanan pemeriksaan…

50 menit yang lalu

Dorong Revolusi Digital, PMB PTKIN 2026 Bekali Guru BK Teknologi AI

MONITOR, Tulungagung - Era baru dunia pendidikan Islam di Indonesia resmi dimulai. Kementerian Agama (Kemenag)…

2 jam yang lalu

Podcast KPU Kab Cirebon, Prof Rokhmin: Kebijakan Publik Harus Dilandasi Integritas Pemimpin

MONITOR - Kebijakan publik, termasuk di sektor pangan, harus dilandasi oleh integritas dan akhlak kepemimpinan.…

2 jam yang lalu

Pasha Ungu Apresiasi Langkah Kemenag Perkuat Ekoteologi Jaga Alam

MONITOR, Jakarta - Ekoteologi yang dikampanyekan Kementerian Agama sebagai upaya membangkitkan semangat keagamaan dalam menjaga…

4 jam yang lalu

Wamenhaj ke Petugas Haji; Jangan Khianati Amanah Jemaah

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Dahnil Anzar Simanjuntak, menegaskan bahwa…

6 jam yang lalu

Isra Mikraj 1447 H, Menag Ajak Umat Jaga Kelestarian Alam

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa salat tidak hanya memiliki nilai kesalehan…

13 jam yang lalu