BUMN

Peringati Harlah Pancasila 2024, Pertamina Ajak Perwira Menjadi Agen Pemersatu Bangsa di Sektor Energi

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina (Persero) menyelenggarakan upacara peringatan Hari Lahir (Harlah) Pancasila Tahun 2024. Selain sebagai tuan rumah di Dumai yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo, Pertamina juga menyelenggarakan upacara Harlah Pancasila di beberapa titik wilayah seluruh Indonesia.

Berlokasi di Kantor Pusat Pertamina Jakarta, Pertamina menyelenggarakan upacara peringatan Harlah Pancasila yang dipimpin oleh Wakil Direktur Utama Pertamina Wiko Migantoro. Hadir dalam acara ini jajaran direksi, komisaris, dan pekerja PT Pertamina (Persero), Subholding, Anak Perusahaan dan Afiliasi Pertamina Grup.

Memaknai Harlah Pancasila 2024, sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo untuk mensosialisasikan Pancasila dengan cara kekinian kepada generasi muda, Wiko turut mengajak seluruh pekerja (Perwira) Pertamina Grup menjadi agen pemersatu bangsa.

“Perwira Pertamina hadir dengan berbagai latar belakang suku, agama, lintas budaya dan generasi, termasuk milenial dan Gen-Z, dengan keberagaman yang dimiliki diharapkan semua Perwira Pertamina menjadi agen pemersatu bangsa dan semakin memajukan sektor energi, dengan mengedepankan Bhinneka Tunggal Ika,” ungkap Wiko.

Dalam momentum Harlah Pancasila, Ia mengajak seluruh Perwira Pertamina seluruh Indonesia untuk bahu-membahu membumikan nilai-nilai Pancasila pada setiap aspek kehidupan bermasyarakat dan lingkungan sehari-hari di masing-masing wilayah Pertamina seluruh Indonesia.

“Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila dalam memajukan sektor energi,”tegas Wiko.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso menambahkan, sejalan dengan yang diamanahkan Pemerintah bahwa Indonesia memiliki potensi energi hijau, Pertamina mendukung pemerintah dalam mempercepat transisi energi menuju energi hijau yang juga sejalan dengan nilai-nilai Pancasila.

“Melalui peringatan upacara Harlah Pancasila yang diselenggarakan di Pertamina seluruh Indonesia, merupakan salah satu cara Pertamina dalam mensosialisasikan nilai-nilai Pancasila di lingkungan sektor energi,”pungkas Fadjar.

Recent Posts

39 Madrasah Negeri akan Didirikan, Usul Kemenag Disetujui Kementerian PANRB

MONITOR, Jakarta - Satu lagi legacy Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Jumlah madrasah negeri akan bertambah seiring…

19 menit yang lalu

DPR Minta Pemerintah Percepat Evakuasi WNI di Lebanon

MONITOR, Jakarta - Anggota DPR RI Komisi I Junico BP Siahaan meminta Pemerintah mempercepat proses…

12 jam yang lalu

54 Akademisi Bakal Paparkan Inovasi Eco-Friendly Masjid di ISIM 2024

MONITOR - Sebanyak 54 akademisi, peneliti dan aktivis masjid dari berbagai negara akan memaparkan inovasi…

13 jam yang lalu

Kementerian Agama Susun KMA Sertifikasi Pembimbing Manasik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tengah menyusun Keputusan Menteri Agama (KMA) tentang Sertifikasi Pembimbing Manasik.…

18 jam yang lalu

Kolaborasi Pertamina NRE Group dan Genvia Kembangkan Teknologi Produksi Hidrogen Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina Power Indonesia (“Pertamina NRE”), PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (“PGE”),…

20 jam yang lalu

Kompetisi Policy Brief Moderasi Beragama 2024 Berahir, Inilah Pemenangnya?

MONITOR, Jakarta - Kompetisi Penulisan Policy Brief Moderasi Beragama bagi ASN Jabatan Fungsional Tertentu Antar…

21 jam yang lalu