BUMN

Kinerja Dekarbonisasi Tercapai, Pertamina Raih 2 Penghargaan Penurunan Emisi Korporasi Terbaik 2024

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina (Persero) raih dua penghargaan transparansi penurunan emisi korporasi terbaik 2024 kategori green elite dan transparansi perhitungan emisi korporasi terbaik 2024 kategori platinum plus, versi investortrust yang diselenggarakan di Jakarta, 29 Mei 2024.

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso mengatakan bahwa sejalan dengan komitmen Pertamina sebagai perseroan pemimpin di bidang transisi energi dan mendukung Net Zero Emission (NZE), hingga tahun 2023 Pertamina berhasil mencatatkan kinerja pengurangan emisi karbon hingga capaian 8,5 Juta Ton C02 atau setara 34% emisi.

“Ada kenaikan pada capaian pengurangan emisi tersebut hingga 9,6% dari tahun 2022, kinerja ini sesuai yang diprogramkan Pertamina dalam menghadapi trilema energi melalui tiga langkah inisiatif strategis,” jelas Fadjar pada kesempatan menerima penghargaan di Jakarta.  

Tiga langkah inisiatif strategi komprehensif, di antaranya scope 1 dekarbonisasi operasional perusahaan, scope 2 membangun bisnis baru rendah karbon, scope 3 merupakan program penyeimbang karbon. 

“Implementasi bisnis utama Minyak dan Gas melalui green operation, yang menghantarkan Pertamina mencapai target pengurangan emisi karbon pada scope satu dan dua dalam mengelola keberlanjutan,” ucap Fadjar.

Recent Posts

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

24 menit yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

42 menit yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

1 jam yang lalu

Keterbukaan Informasi Publik Elemen Penting dalam Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…

3 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Dua Penghargaan pada Ajang Indonesia Most Trusted Companies Award 2024

MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…

3 jam yang lalu

Aktivis Cium Aroma Politis Pada Pemanggilan Suami Airin dan Ketua DPRD Banten oleh Kejati

MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…

4 jam yang lalu