HUMANIORA

Perkuat Identitas Bangsa, Kemenag Terbitkan Ensiklopedia Seni Budaya Islam di Nusantara

MONITOR, Jakarta – Ensiklopedia Seni Budaya Islam merupakan tonggak bersejarah dalam melestarikan dan menghargai kekayaan warisan budaya Islam di Nusantara. Melalui buku ini, kita dapat memperkuat identitas keislaman sebagai bagian tak terpisahkan dari identitas bangsa Indonesia.

Demikian disampaikan Wakil Menteri Agama, H Saiful Rahmat Dasuki saat melaunching buku “Ensiklopedia Seni Budaya Islam di Nusantara” pada acara Rakor Direktorat Penerangan Agama Islam di Jakarta, Rabu (28/02/2024) siang.

Wamenag Saiful mengatakan, ensiklopedia ini dapat rujukan masyarakat berbagai kalangan untuk mendalami lebih jauh tentang kearifan para pendahulu bangsa dalam meramu kehidupan.

“Ensiklopedia ini bukan hanya sebagai sumber referensi, tetapi juga sebagai wujud komitmen kita untuk mewarisi dan meneruskan nilai-nilai luhur yang telah ditinggalkan oleh para pendahulu kita,” jelas Wamenag.

Pada kesempatan yang sama, Ahmad Zayadi, Direktur Penerangan Agama Islam, mengatakan, perspektif seni budaya dalam memahami ajaran Islam merupakan hal yang penting. Dengan perspektif ini, wajah Islam akan lebih dominan menampakkan sisi keindahan dan harmoni dengan kearifan lokal.

“Islam sangat menghargai dan memandang seni budaya sebagai proses dan eksistensi hidup manusia. Jadi, dalam perspektif Islam, seni budaya bukan hanya sekadar ekspresi artistik, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai keagamaan dan kehidupan,” ujarnya.

Ia menerangkan, ensiklopedia setebal dua jilid ini berisi ratusan seni budaya dari berbagai wilayah di Indonesia. Aspek yang ditulis antara lain memuat akulturasi nilai-nilai ajaran Islam dengan kearifan lokal sebagai media dakwah.

“Melalui pendekatan seni budaya, dakwah Islam dibawakan secara ramah, damai, dan harmoni dengan nilai-nilai kebangsaan Indonesia,” terang Zayadi.

Pihaknya berharap, ensiklopedia ini akan menjadi sumber inspirasi, pengetahuan, dan penghargaan terhadap keindahan seni dan budaya Islam di Nusantara.

“Semoga buku ini akan membantu kita memahami sejarah, nilai, dan pesan yang terkandung dalam seni budaya bangsa, serta memberikan wawasan yang mendalam tentang harmoni budaya yang telah kita ciptakan,” harapnya.

Sementara itu, Wida Sukmawati, Kepala Subdirektorat Seni Budaya dan Siaran Keagamaan Islam, mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya sedang menyiapkan tim untuk menyusun naskah buku Ensiklopedia Arsitektur Islam dan Sastra Islam di Nusantara.

“Semoga naskah-naskah seni budaya Islam yang kami terbitkan ini memperkuat identitas bangsa, sehingga menjadikan masyarakat semakin religius, beradab, dan berbudaya,” pintanya.

Recent Posts

Peduli Bencana Sumatra, Ikatan Guru RA Berhasil Himpun Donasi Bantuan Rp1,1 Miliar

MONITOR, Jakarta - Guru Raudhatul Athfal (RA) yang tergabung dalam Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA)…

19 menit yang lalu

Irjen Kemenhaj Ingatkan Petugas Jaga Etika, Jangan Membangkang

MONITOR, Jakarta - Inspektur Jenderal Kementerian Haji dan Umrah, Dendi Suryadi, menegaskan pentingnya integritas dan…

2 jam yang lalu

DPR RI Apresiasi Capaian Kementerian UMKM dalam Memperkuat Ekonomi Rakyat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mendapatkan apresiasi dari Komisi VII…

3 jam yang lalu

Menag di Al-Azhar Kairo: Merusak Lingkungan Menyimpang dari Tujuan Ibadah

MONITOR, Kairo - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa persoalan lingkungan hidup tidak dapat dipisahkan…

4 jam yang lalu

Alissa Wahid Tekankan Petugas Haji Layani Jemaah Lansia dan Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menjalankan ibadah haji bukan sekadar perjalanan fisik menuju Tanah Suci, melainkan puncak…

5 jam yang lalu

Itjen Kemenag Kawal Ketat Pembangunan 271 KUA Lewat Dana SBSN 2026

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Agama terus memperkuat pengawasan pembangunan Kantor Urusan Agama (KUA)…

9 jam yang lalu