PEMERINTAHAN

Rekor, 126.057 Peserta Daftar Pelatihan Kemenag di MOOC Pintar

MONITOR, Jakarta – Pendaftaran pelatihan online yang digelar Pusdiklat Teknis Kementerian Agama ditutup 25 Januari 2024. Meski hanya dibuka empat hari, pelatihan melalui platform Massive Open Online Course (MOOC) Pintar banjir peminat.

Pusdiklat Teknis mencatat lebih 126 ribu peserta yang mendaftar untuk ikut pelatihan. Proses pelatihan akan berlangsung dari 26-31 Januari 2024.

“Jumlah ini menjadi rekor terbanyak dalam satu periode pelaksanaan pelatihan di platform Massive Open Online Course (MOOC) Pintar,” terang Kepala Badan Litbang dan Diklat, Suyitno, di Jakarta, Jumat (26/1/2024).

Suyitno mengapresiasi antusiasme ASN dan masyarakat mengikuti pelatihan melalui MOOC Pintar. Menurutnya, pendaftar sebanyak 120ribu ini lebih banyak dari jumlah output pelatihan tatap muka yang dilakukan Pusdiklat dan Balai Diklat Keagamaan di seluruh Indonesia dalam satu tahun.

“Saya senang melihat antusiasme ASN Kemenag mengikuti pelatihan online yang dicanangkan Gus Menteri Agama via MOOC Pintar. Ini adalah indikator bahwa ASN Kemenag, terutama para guru madrasah memiliki keinginan kuat mengembangkan kompetensi diri,” tuturnya.

Suyitno merasa optimis, jika masyarakat dan para guru madrasah telah meluangkan waktu untuk mengembangkan kompetensi, hal itu akan berdampak besar bagi kemajuan pendidikan di Indonesia. “Terlebih bagi pendidikan Islam, ini adalah modal mengembangkan pendidikan ke depan yang lebih baik. Karena faktor terpenting dalam memajukan pendidikan dimulai dari kualitas para pendidiknya,” jelasnya.

“Diklat Pintar adalah ikhtiar memudahkan ASN dan masyarakat luas mendapatkan pelatihan gratis, dengan akses mudah, dan kesempatan mengembangkan kompetensi secara cepat. Kapan saja mereka mau mengembangkan kompetensi, sila daftar, ikut pelatihan. Platform ini fleksibel, terbuka, dan bisa massif,” tambahnya.

Terpisah, Kepala Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan, Mastuki juga mengapresiasi antusiasme masyarakat mengikuti pelatihan melalui MOOC Pintar ini. “Terima kasih kepada seluruh peserta yang telah mendaftar mengikuti pelatihan di MOOC Pintar. 126 ribu ini adalah jumlah yang sangat besar untuk satu periode pelatihan,” tuturnya.

Mastuki berjanji akan terus meningkatkan pelayanan pengembangan kompetensi bagi ASN Kementerian Agama. “Platform MOOC Pintar untuk pelaksanaan pelatihan periode ini adalah generasi kedua, pengembangan platform sebelumnya. Tampilannya lebih fresh, dan fiturnya lebih lengkap. Semoga lebih memudahkan masyarakat pengguna,” tambahnya.

126.046 peserta ini terdistribusi dalam empat jenis pelatihan, yaitu: (1) Terampil Membuat Makalah: Best Practice Pembelajaran diikuti 26.284 peserta; (2) Microlearning: Membuat Project P5PPRA diikuti 32.514 peserta; (3) Web-Base: Pengelolaan Pembelajaran diikuti 19.888 peserta; (4) Implementasi Kurikulum Merdeka diikuti 47.371 peserta. 

Recent Posts

Krisis Air Masih Landa Sejumlah Daerah, Puan: Kesehatan dan Kesejahteraan Rakyat Jadi Taruhan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti masalah krisis air yang masih melanda…

23 menit yang lalu

Mobil Setir Kiri Produk Indonesia Tembus Vietnam Senilai Rp11,46 M

MONITOR, Jakarta - Industri manufaktur kendaraan roda empat tetap menegaskan posisinya sebagai salah satu penyumbang…

1 jam yang lalu

Bawaslu Lebak Intruksikan Panwascam Awasi Proses Perpindahan Tempat Memilih

MONITOR, Rangkasbitung - Anggota Bawaslu Kabupaten Lebak Asep Rizal Murtadho selaku Koordinator Divisi Pencegahan, Parmas…

2 jam yang lalu

Layanan Jasa Kelautan KKP Diakui Berkualitas Internasional dan Bebas Korupsi

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) kembali menerima pengakuan berskala internasional atas tata…

3 jam yang lalu

Pimpinan DPR Soal Penangkapan Tersangka Judi Online: Dampak Sosial Judol Sangat Dahsyat!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyoroti soal penangkapan 11 orang…

3 jam yang lalu

Setuju Mafia Tanah Dimiskinkan, Komisi II DPR Usul Ada Satgas Khusus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf setuju apabila pelaku mafia…

4 jam yang lalu