BUMN

Infrastruktur Lebih Baik, Dorna Siap Race di Pertamina Mandalika International Circuit

MONITOR, Lombok – Gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 dimulai dan infrastruktur pada Pertamina Mandalika International Circuit juga sudah lebih baik dari tahun sebelumnya. Hal ini diungkapkan oleh bos Dorna Chief Sporting Officer Carlos Ezpeleta.

“Tahun pertama sebuah event selalu sangat menantang terutama saat pertama kali kita pergi ke sirkuit baru. Tapi tahun lalu sangat sukses dan tahun ini dengan perbaikan yang telah kami lakukan pada aspal dan persiapan juga pada bagian luar lintasan dengan lebih banyak jalan, dengan lebih banyak hotel. Dengan semua pengalaman dari tim lokal ini pastinya bisa membuat lebih mudah dan akan meningkat setiap tahunnya, namun tahun ini pastinya jauh lebih mudah,” jelasnya.

Tak hanya itu ternyata logistik juga jauh lebih efisien dibandingkan dengan tahun lalu. Dorna memiliki komitmen besar terhadap keberlanjutan ESG Advanced khususnya. Ia berharap setiap tahun MotoGP harus selalu lebih baik dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

“Setiap tahun niat kami adalah untuk menjadi lebih baik, untuk mendapatkan event yang lebih baik lagi. Kami telah berdiskusi dengan orang-orang di sini dan dengan pemerintah Indonesia agar dapat memiliki jejak MotoGP yang lebih besar tahun ini,” tambahnya.

Vice President Corporate Communication Pertamina Persero Fadjar Djoko Santoso mengatakan Pertamina juga telah melakukan persiapan ini, terlihat dari infrastruktur yang semakin rapi, lahan parkir yang tertata, serta akses jalan yang semakin bagus.

“Tahun ini adalah tahun kedua Pertamina mensupport gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023. Infrastruktur penunjang seperti fasilitas parkir, dan jalanan aspal yang sudah diperbaiki. Semoga tahun ini hajatan balap dunia di Pertamina Mandalika International Circuit bisa berjalan dengan lancar,” tutupnya.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDG’s). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina.

Recent Posts

Bobobox Konsisten Galakan Inisiatif Manajemen Sampah, Bobopod Pancoran Kini Jadi Net Zero Waste Hotel

MONITOR, Jakarta - Bobobox terus menunjukkan dedikasinya terhadap pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Dalam mengurangi dampak…

5 jam yang lalu

Buka Anugerah Syiar Ramadan 2024, Wapres: Media Jadi Instrumen Efektif Tebar Kebaikan

MONITOR, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin membuka gelaran Anugerah Syiar…

6 jam yang lalu

Aksi Bela Palestina, Civitas Akademika IPB Kecam Kekejaman Zionis Israel

MONITOR, Jakarta - Civitas academica IPB University pada hari Kamis (9/5) mengadakan Aksi Bela Palestina…

11 jam yang lalu

Apresiasi Farhan Rizky Romadon, Stafsus Kemenag: Kita Harus Kedepankan Anti Kekerasan

MONITOR, Jakarta - Farhan Rizky Romadon melakukan tindakan berani menghalau tindakan pengeroyokan kepada mahasiswi Katolik…

13 jam yang lalu

75,3 Ton Gaharu Berangkat Ke Probolinggo

MONITOR, Asmat - Gaharu atau Aquilaria filarta merupakan salah satu tumbuhan alam yang tumbuh baik…

14 jam yang lalu

Kenaikan Yesus Kristus, Menag: Motivasi Layani Sesama dan Merajut Kebersamaan dalam Keragaman

MONITOR, Jakarta - Hari ini umat Kristiani memperingati Kenaikan Yesus Kristus. Menag Yaqut Cholil Qoumas…

16 jam yang lalu