SENI BUDAYA

FKKS Depok Sukses Gelar Lomba Seni dan Budaya, Ini Para Juaranya

MONITOR, Depok – Forum Komunikasi Komite Sekolah (FKKS) SMPN Kota Depok sukses menggelar festival seni dan budaya pelajar SMP se-Kota Depok yang berlangsung di Mall Pesona Square (Peseq) pada 1-2 September 2023.

Kegiatan yang dibuka Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok Siti Chaerijah Aurijah pada Jumat 1 September 2023 ini mendapat sambutan yang laur biasa dari berbagai kalangan.

Ketua FKKS SMPN Kota Depok, Kristyawati mengatakan bahwa selain menjadi wadah menjalin silaturahmi, menggali potensi para pelajar, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk melestarikan seni dan budaya di Kota Depok.

Beragam perlombaan digelar dalam festival seni dan budaya pelajar SMP se-Kota Depok ini. Di antaranya lomba tari, lomba nyanyi, dan fashion show.

“Ada ratusan peserta yang ikut andil dalam perlombaan festival seni dan budaya yang digelar FKKS SMPN Kota Depok,” kata Kristyawati dalam keterangannya kepada MONITOR, Kamis (07/09/2023).

“Alhamdulillah acaranya berjalan lancar dan sukes. Semua perserta yang menjadi juara (perlombaan) dimasing-masing kategori, sudah diumumkan,” sambungnya.

Kristyawati menyebut, FKKS SMPN Kota Depok akan terus berkomitmen untuk berkontribusi dalam dunia pendidikan khususnya di Kota Depok, dengan harapan, memunculkan pelajar yang berprestasi

“Pastinya, kami akan selalu memberikan ruang dan wadah bagi para pelajar untuk terus berkreasi di bidang seni, budaya dan olahraga. Semoga kegiatan yang kami gelar tersebut mampu memunculkan pelajar-pelajar yang berprestasi,” ungkapnya.

Berikut hasil pemenang lomba dalam Festival Seni dan Budaya Pelajar SMP se-Kota Depok.

Lomba Tari

Juara 1 SMPN 3 Depok

  • Ramyza Elya Arniela
  • Raina Della Salsabila
  • Ernita Khairunissa Zahra

Juara 2 SMPN 6 Depok

  • Amanda Safii Raihana
  • Nayla Nadhifah
  • Syavira Zhanata Heralyka
  • Sinta Aprilyani

Juara 3 SMPN 1 Depok

  • Gendis Dwi Utami
  • Fanisa Naira Rukmana Putri
  • Firsya Nayyara
  • Jihan Nur Amalia
  • Keshya Nur Oktaviani
  • Nata Ajihan Syakira
  • Salsabila Januarty Pribadi
  • Annastashya Azzahra

Lomba Fashion Show

Juara 1 SMP Kasih

  • Edelyne Florencia Tedez
    Juara 2 MTSN 19
  • Callysta Azka Fidela
    Juara 3 SMPN 19 Depok
  • Carrisa Vania Quinn Paramesti

Lomba Nyanyi Vokal Solo

Juara 1 SMPN 8 Depok

  • Raazaqila Jihan Wicaksono
    Juara 2 SMPN 1 Depok
  • Jhose Melano Frederich Pangaribuan
    Juara 3 SMPN 3 Depok
  • Aqwina Imtihana Fihadillah

Recent Posts

Kemenimipas Resmikan Global Citizen of Indonesia di Hari Jadi Imigrasi

MONITOR, Tangerang - Direktorat Jenderal Imigrasi, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan meresmikan kebijakan Global Citizen of…

5 menit yang lalu

Kemenag: Tersedia Jalur Beasiswa Kedokteran bagi Hafidz Al-Qur’an

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 1.000 penghafal Al-Qur’an mengikuti Wisuda Akbar Forum Huffazhil Qur’an (FHQ) DPD…

3 jam yang lalu

Maxim Dorong UMKM Naik Kelas di 50 Kota di Seluruh Indonesia

MONITOR, Jakarta - Perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu pilar penting…

6 jam yang lalu

Kemenperin Apresiasi Industri Baja Nasional Tambah Investasi

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus mendorong penguatan struktur industri logam nasional guna menopang…

13 jam yang lalu

Kemenag Jabar Salurkan Bantuan Sembako dan Alat Pengungsi Longsor Cisarua

MONITOR, Jakarta - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa sembako…

15 jam yang lalu

DPR Soroti Denda Lingkungan Rp4,8 Triliun dari 28 Perusahaan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XII DPR RI, Ratna Juwita Sari, menyoroti denda dan pencabutan izin…

18 jam yang lalu