BERITA

Miliki Ideologi Pancasila, Seskab Yakini Indonesia Akan Melaju Jadi Bangsa Maju

MONITOR, Jakarta – Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung meyakini, dengan ideologi Pancasila yang dimilikinya Indonesia akan mampu melaju menjadi bangsa maju.

“Saya meyakini Indonesia dengan demokrasi yang dimiliki, dengan ideologi Pancasila akan tetap melaju menjadi bangsa yang maju,” kata Seskab dalam pernyataannya menyambut HUT ke-78 RI pada 17 Agustus 2023.

Menurut Seskab, di usia yang ke-78 ini bangsa Indonesia telah membuktikan diri sebagai bangsa yang tangguh dan disegani bangsa lain.

“Umur 78 bukan lagi umur yang muda. Indonesia telah membuktikan kepada bangsa-bangsa dunia sebagai bangsa yang tangguh, bangsa yang bisa berdiri tegak, dan bangsa yang sekarang ini mengalami kemajuan dan disegani oleh bangsa-bangsa yang lainnya,” ujarnya

Dalam pernyataannya, Seskab juga mengajak seluruh komponen bangsa untuk menjadikan perayaan HUT ke-78 RI sebagai momentum untuk bersilaturahmi dengan suasana yang penuh kegembiraan.

“Mari kita merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan kita yang ke-78 dengan gembira, dengan senang hati kita bersilaturahmi. Dan, yang paling utama adalah kita bersama-sama memajukan dan menyejahterakan bangsa Indonesia,” tandasnya.

Recent Posts

Isra Mikraj 1447 H, Menag Ajak Umat Jaga Kelestarian Alam

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa salat tidak hanya memiliki nilai kesalehan…

2 jam yang lalu

Anggaran Haji 2026 Tembus Rp18,2 Triliun, Kemenhaj Fokus Layanan Jemaah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia menegaskan pentingnya pengelolaan anggaran operasional haji…

5 jam yang lalu

Menteri Maman Dorong Pemulihan Terpadu Bangkitkan UMKM Terdampak Bencana di Sumatera

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mendorong dan mengusulkan…

6 jam yang lalu

Kemenperin Konsisten Bangun Ekosistem Chip Design Nasional Sejak 2023

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan komitmennya dalam mengakselerasi penguatan industri nasional berbasis teknologi…

8 jam yang lalu

Kemenag Harap Pimpinan Ormawa Perkuat Kepemimpinan dan Idealisme

MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…

11 jam yang lalu

Kasus Keracunan MBG Kembali Muncul, DPR Desak Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…

12 jam yang lalu