MEGAPOLITAN

Pj. Gubernur Heru Sebut UMKM Jadi Tulang Punggung Perekonomian Jakarta

MONITOR, Jakarta – Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Heru Budi Hartono menghadiri acara Persatuan Jaksa Indonesia (Persaja) Creative UMKM Expo di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Sabtu (01/07/2023). Dalam acara tersebut, Pj. Gubernur Heru menyebut bahwa sektor UMKM merupakan tulang punggung perenomian Kota Jakarta.

“Kita menyadari bahwa sektor UMKM merupakan tulang punggung perekonomian nasional, termasuk penggerak ekonomi Kota Jakarta,” kata Pj. Gubernur Heru.

Apresiasi diberikan Pj. Gubernur Heru kepada Persaja serta Kementerian Koperasi dan UKM yang menginisiasi acara Persaja Creative UMKM Expo. Acara ini dirancang sebagai upaya mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), sekaligus memberikan wadah dan kesempatan kepada para pelaku UMKM mempromosikan produknya.

Heru berharap, UMKM Expo ini dapat menjadi wadah kurasi produk unggulan UMKM yang dapat meningkatkan pertumbuhan dan keberlanjutan sektor UMKM.

“Sinergi yang terjalin antara Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Pemerintah Pusat dan Persaja diharapkan semakin kuat dalam mengoptimalkan peran UMKM sebagi penggerak ekonomi kerakyatan,” ujar Pj. Gubernur Heru.

Dalam kesempatan yang sama, Pj. Gubernur Heru mengucapkan selamat ulang tahun ke-72 kepada Perjasa. “Selamat ulang tahun untuk Persaja. Dirgahayu Persaja. Dengan bertambahnya usia, Persaja dapat berperan mendukung berbagai program strategis pemerintah dan pengembangan masyarakat. Semoga terus berjaya dan semakin solid dalam menjalankan berbagai tugas mulia,” ucap Pj. Gubernur Heru.

Sementara itu, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) DKI Jakarta sekaligus Ketua Panitia Reda Manthovani mengatakan, kegiatan UMKM Expo merupakan bagian rangkaian dari HUT ke-72 Perjasa dan menyambut Hari Bakti Adhyaksa pada 22 Juli mendatang. “Kegiatan Persaja UMKM Expo bertujuan mendukung para pelaku UMKM dalam mempromosikan produk unggulannya. Kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka mendukung upaya pemerintah melaksanakan program percepatan pemulihan ekonomi nasional,” kata Reda.

Reda menegaskan, penyelenggaraan kegiatan ini bukan sekadar euforia. Namun, di dalamnya terkandung kepentingan sosial yang diharapkan dapat menjadi ajang membangun kepedulian dan kesetiakawanan bagi masyarakat maupun bagi sesama warga Adhyaksa di manapun berada.

“Diharapkan, Persaja semakin bersinar, dan khususnya Kejaksaan mendapatkan kepercayaan yang lebih besar dari masyarakat dalam menjalankan peran penting di negara hukum yang adil dan humanis,” ungkap Reda.

Recent Posts

Soroti Danantara hingga Pertanian, Prof Rokhmin: Petani Harus Jadi Subjek bukan Objek!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri, menyampaikan sejumlah catatan strategis…

18 menit yang lalu

Hari Guru 2025, Puan Harap Sekolah Perkuat Lingkungan yang Aman di Tengah Maraknya Kasus Bullying

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan apresiasi setinggi tingginya kepada seluruh guru…

1 jam yang lalu

Hadiri Upacara HGN 2025, Rektor UIN Jakarta beri Semangat Guru MP

MONITOR, Jakarta - Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof Asep Saepudin Jahar, menghadiri upacara Peringatan…

2 jam yang lalu

DPR Dorong Indonesia Contoh Korsel yang Akan Pampang Riwayat Pelaku Bullying Saat Daftar Kuliah

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, My Esti Wijayati mendesak adanya penguatan…

4 jam yang lalu

Menag Sebut Guru Pilar Utama Pembangunan Pendidikan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan pesan rasa hormat kepada seluruh guru di…

4 jam yang lalu

Gerakan Gibran di G20 untuk Membuka Kekuatan Afrika-Indonesia

Oleh: Bobby Ciputra* Apa yang terjadi ketika kekuatan-kekuatan baru dunia berhenti menunggu izin?. Ketika Wakil…

5 jam yang lalu