BERITA

Tinjau Pemotongan Hewan Kurban, Ridwan Kamil: Menandakan Ekonomi Umat Luar Biasa

MONITOR, Kota Bandung – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB, Jalan Ganeca, Kota Bandung, Kamis (29/6/2023).

Hal itu dilakukan usai salat Iduladha di Masjid Raya Al Jabbar dan menyerahkan kurban sapi simmental 980 kilogram kepada Lurah Cimincrang.

Ridwan Kamil menyebut pelaksanaan pemotongan hewan kurban di Masjid Salman ITB bisa menjadi percontohan karena prosesnya berjalan dengan baik dan profesional.

“Yayasan Pembina Masjid Salman ini menjadi percontohan, tidak semua tempat seprofesional ini, sehingga ini bisa jadi contoh masjid-masjid yang punya halaman luas juga melakukan proses prosedur yang hieginis sesuai syariat,” ucap Ridwan Kamil.

Tak hanya itu, Ridwan Kamil juga mengapresiasi sistem yang dimiliki oleh Masjid Salman terkait penerima daging kurban yang memang tepat sasaran kepada yang membutuhkan.

Apabila hal itu dilakukan juga oleh masjid lainnya di Jabar maka kemakmuran akan dirasakan seperti halnya Masjid Salman.

“Sehingga suatu hari masjid-masjid makmur dan yang terpenting juga distribusinya harus tepat sasaran. Itulah kenapa pentingnya big data. Mereka-mereka yang membutuhkan jauh dari tempat sembelih tetap kita berikan sesuai hak syariat,” kata Ridwan Kamil.

Menurut Gubernur, proses pemotongan hewan kurban di Masjid Salman meningkat dibanding tahun lalu. Hal itu menandakan bahwa ekonomi umat muslim di Jabar membaik.

“Iduladha sekarang terjadi peningkatan luar biasa jumlah yang berkurban makin banyak selisih yang berkurban dengan tahun lalu terjadi peningkatan Rp152 miliar, zakat juga meningkat dari Rp2,4 triliun ke Rp3,7 triliun. Menandakan ekonomi umat (muslim) sedang luar biasa. Nah diwakili oleh sibuknya Masjid Salman ini menerima kurban dari mereka yang menitipkan,” pungkasnya.

Recent Posts

YPSSI Berikan Santunan Rp20.000.000 Kepada Mitra Pengemudi Maxim di Jakarta

MONITOR, Jakarta - Seorang mitra pengemudi Maxim berinisial S di Jakarta menerima santunan dari Yayasan…

11 menit yang lalu

Puan Tegaskan Tak Boleh Ada Toleransi Sedikitpun untuk Kekerasan Seksual di Kampus

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan tidak boleh ada toleransi bagi praktik…

3 jam yang lalu

Tarif Listrik Melonjak Pasca Kebijakan Potongan, DPR Pertanyakan Transparansi Subsidi

MONITOR, Jakarta - Belakangan ramai keluhan dari masyarakat yang mengaku tagihan listrik bulan ini melonjak…

5 jam yang lalu

Di Forum Parlemen Dunia, Wakil Ketua BKSAP Dorong Optimalisasi Peran Perempuan pada Proses Perdamaian

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Badan Kerja Sama Antara Parlemen (BKSAP) DPR RI, Irine Yusiana…

7 jam yang lalu

Timnas RI U-17 Lolos ke Piala Dunia, Puan: Garuda Muda Harapan dan Kebanggaan Seluruh Rakyat Indonesia

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan kebanggaannya atas prestasi Timnas Sepak Bola…

8 jam yang lalu

Diapresiasi, Dukungan DPR untuk Isu Krisis Kemanusiaan Myanmar di Forum Global

MONITOR, Jakarta - Inisiasi DPR RI melalui Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) terkait isu krisis…

8 jam yang lalu