MONITOR, Jakarta – Partai Perindo menyampaikan keinginannya untuk berkoalisi ke PDI Perjuangan. Itu dibuktikan dengan datangnya Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo ke markas DPP PDI Perjuangan.
Diketahui sebelumnya, Hary Tanoe juga melakukan silaturahim dengan Partai Gerindra dan Partai Golkar. Bagi dia, pertemuan politik ini hal yang lumrah demi menjajaki calon koalisi sebelum menghadapi Pemilu.
“Namanya partai politik kan harus melakukan penjajakan-penjajakan dan pada akhirnya keputusan jatuh untuk bermintra kerja sama politik dengan PDI Perjuangan,” ucap Hary Tanoe di kantor DPP PDIP, Jakarta, Jumat (9/6/2023).
Adapun kerjasama politik antara Partai Perindo dan dan PDIP direalisasikan melalui penandatanganan nota kesepahaman yang diteken. Nota kesepahaman itu meresmikan sikap Partai Perindo dalam dukungannya kepada Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
“Kerja sama politik ini adalah kerja sama dalam kaitannya pilpres untuk mengusung Bapak Ganjar Pranowo memenangkan sebagai presiden Republik Indonesia pada 2024,” terang bos MNC Group itu.
MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…
MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…
MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…