POLITIK

Saleh Daulay: PAN Tak Keberatan Jokowi Cawe-cawe soal Pemilu

MONITOR, Jakarta – Partai Amanat Nasional (PAN) merasa tidak keberatan apabila Presiden Joko Widodo tetap cawe-cawe terkait Pemilu 2024. Hal ini disampaikan Ketua DPP PAN, Saleh Partaonan Daulay.

Saleh menjelaskan PAN justru mendukung apabila Presiden Jokowi tetap turut terlibat mengurusi persoalan yang menyangkut kepentingan bangsa dan negara. Sebab menurutnya hal ini merupakan tindakan positif.

“Jadi saya menilai bahwa apa yang disampaikan Pak Jokowi terkait dengan cawe-cawe itu adalah pengertian yang benar, karena beliau juga bilang saya menyampaikan dalam konteks yang positif. Nah karena itu tentu dalam konteks positif, maka yang disampaikan Pak Jokowi itu bisa bernilai benar dan bisa didukung,” ucap Saleh Daulay kepada awak media, Rabu (31/5/2023).

Lebih lanjut, Saleh menjelaskan bahwa andil Jokowi sangat diperlukan guna memastikan agar pemilu berjalan dengan baik. Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI ini juga menegaskan, Jokowi harus bertindak adil kepada semua partai politik tanpa membedakan kelompoknya.

“Maka Jokowi harus menyamakan semua partai politik itu sama diberlakukan secara adil. Nggak boleh ada yang diutamakan, dan partai-partai pun mestinya harus memahami seperti itu, jangan merasa ya kami kan dukung kemarin nih, jangan begitu juga. Karena presiden Jokowi harus juga memperlakukannya secara adil,” pungkasnya.

Recent Posts

Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina terus membuktikan kinerja cemerlang…

37 menit yang lalu

KKP Tangkap 3 Kapal Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menangkap tiga unit kapal pencuri ikan…

45 menit yang lalu

Kemenag Uji Publik Data Tenaga Non ASN untuk Seleksi CASN, Ini Tautannya

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar uji publik hasil pemutakhiran data Tenaga Non Aparatur Sipil…

2 jam yang lalu

Sekjen DPD RI Melepas 96 ASN P3K Diklat Latsar Ke Rindam Jaya

MONITOR, Bogor - Sekretariat Jenderal DPD RI melepas 96 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja…

2 jam yang lalu

Berharap Tragedi Muzdalifah 2023 Tidak Terulang, Komnas Haji Optimis Penyelenggaraan Haji 2024 Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Komisi Nasional Haji (Komnas Haji) berharap Tragedi Muzdalifah yang terjadi pada penyelenggaraan…

3 jam yang lalu

Sri Mulyani Hadiri Peluncuran Peta Jalan Aksesi Indonesia di OECD dalam Ministerial

MONITOR, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menghadiri pertemuan OECD Ministerial Council Meeting…

3 jam yang lalu