POLITIK

Saleh Daulay: PAN Tak Keberatan Jokowi Cawe-cawe soal Pemilu

MONITOR, Jakarta – Partai Amanat Nasional (PAN) merasa tidak keberatan apabila Presiden Joko Widodo tetap cawe-cawe terkait Pemilu 2024. Hal ini disampaikan Ketua DPP PAN, Saleh Partaonan Daulay.

Saleh menjelaskan PAN justru mendukung apabila Presiden Jokowi tetap turut terlibat mengurusi persoalan yang menyangkut kepentingan bangsa dan negara. Sebab menurutnya hal ini merupakan tindakan positif.

“Jadi saya menilai bahwa apa yang disampaikan Pak Jokowi terkait dengan cawe-cawe itu adalah pengertian yang benar, karena beliau juga bilang saya menyampaikan dalam konteks yang positif. Nah karena itu tentu dalam konteks positif, maka yang disampaikan Pak Jokowi itu bisa bernilai benar dan bisa didukung,” ucap Saleh Daulay kepada awak media, Rabu (31/5/2023).

Lebih lanjut, Saleh menjelaskan bahwa andil Jokowi sangat diperlukan guna memastikan agar pemilu berjalan dengan baik. Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI ini juga menegaskan, Jokowi harus bertindak adil kepada semua partai politik tanpa membedakan kelompoknya.

“Maka Jokowi harus menyamakan semua partai politik itu sama diberlakukan secara adil. Nggak boleh ada yang diutamakan, dan partai-partai pun mestinya harus memahami seperti itu, jangan merasa ya kami kan dukung kemarin nih, jangan begitu juga. Karena presiden Jokowi harus juga memperlakukannya secara adil,” pungkasnya.

Recent Posts

Imigrasi Amankan 23 WNA Bermasalah dalam Operasi Bali Becik di Lokasi Penginapan

MONITOR, Bali - Sebanyak 23 orang warga negara asing (WNA) bermasalah berhasil dijaring dalam Operasi Bali…

50 menit yang lalu

170 Ribu Lebih Jemaah Haji Indonesia Terima Kartu Nusuk

MONITOR, Jakarta - Proses pembagian Kartu Nusuk kepada jemaah haji Indonesia terus berlangsung. Hingga hari…

1 jam yang lalu

Ajang Inovasi Pertamina APQA 2025 Hasilkan Value Creation Hingga Rp9 Triliun

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) ciptakan nilai (value creation) hingga Rp 9 triliun dari gelaran…

2 jam yang lalu

Dirjen PHU Distribusikan Kartu Nusuk, Jemaah: Senang Banget!

MONITOR, Jakarta - Senyum bahagia Heni Lismarawati mengembang saat menerima kartu Nusuk yang dibagikan Dirjen…

9 jam yang lalu

Bertemu PM Li Qiang, Puan Dukung Kerja Sama RI-China di Bidang Investasi Hingga Pariwisata

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menerima kunjungan resmi Perdana Menteri (PM) Republik…

10 jam yang lalu

Kemenperin Fokus Kembangkan Sentra IKM Wastra di Pelosok RI

MONITOR, Jakarta - Industri wastra atau kain tradisional Indonesia seperti batik dan tenun sangat erat…

12 jam yang lalu