JATENG-YOGYAKARTA

10 Tahun Jateng Bersholawat, Ganjar: Semoga Menyejukkan Bangsa

MONITOR, Banyumas – Tak kurang dari 10 ribu orang yang terdiri dari berbagai kalangan, membanjiri Stadion Satria yang berada di Kecamatan Purwokerto, Kabupaten Banyumas pada Jumat (12/5) malam.

Mereka datang dari seluruh penjuru daerah di Jawa Tengah, untuk mengikuti Jateng Bersholawat yang dipimpin Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf.

Sejak dicetuskan pertama kali oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat periode pertama kepemimpinannya tahun 2013 silam, Jateng Bersholawat masih terus bergulir dan telah berjalan 10 tahun hingga periode kedua Ganjar.

Ganjar pun yang ditemui usai mengikuti Jateng Bersholawat di Banyumas bersama Habib Syech dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Gus Yasin mengatakan, kegiatan tersebut selalu menarik ribuan orang untuk datang lantaran kecintaan warga terhadap sholawat nabi.

“Alhamdulillah berjalan lancar ya semuanya, dan sudah lama kita tidak bisa bersholawat bareng-bareng,” ujar Ganjar usai mengikuti Jateng Bersholawat.

Awal mula Jateng Bersholawat berjalan yang diinisiasi Ganjar, lantaran dorongan dari para alim ulama ke Ganjar untuk membuat satu program keagamaan yang dapat diikuti seluruh umat Muslim se-Jawa Tengah.

Atas masukan dari para ulama, Ganjar yang saat itu masih baru menjabat Gubernur Jawa Tengah, langsung menggerakkan Jateng Bersholawat untuk direalisasikan dan menjadi agenda rutin program Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

“Hari ini penuh, sekitar 10 ribu tadi kata Pak Bupati ya. Mudah-mudahan makin menyejukkan, Jawa Tengah kompak seperti doa tadi,” ucap pria berambut putih itu.

Dalam kegiatan Jateng Bersholawat, massa yang hadir selalu membludak mencapai ribuan orang. Biasanya, massa didominasi oleh Syechermania atau gerakan pecinta sholawat yang diketuai Habib Syech.

Di tengah acara Jateng Bersholawat, Habib Syech juga selalu mendoakan keselamatan Jawa Tengah dan bangsa Indonesia agar dijauhkan dari bencana dan permusuhan.

Senada dengan Habib Syech, Ganjar berharap Jateng Bersholawat selalu menjadi kegiatan yang selalu ditunggu dan dirindukan oleh warga Jawa Tengah.

“Semoga Jawa Tengah selamat dan Indonesia selalu diberi keselamatan,” kata Ganjar.

Recent Posts

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

5 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

7 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

9 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

10 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

14 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

14 jam yang lalu