MEGAPOLITAN

Caleg PPP Asal Cipayung Ini Optimis Peroleh Suara di Dapil Depok VI

MONITOR, Depok – Pengusaha wanita asal Cipayung, Fitrianti resmi mendaftarkan diri sebagai calon anggota legislatif (Caleg) DPRD Depok dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Dia melakukan pendaftaran bersama 49 caleg lainnya secara langsung ke kantor KPU Depok, Jalan Margonda Raya, Jumat (12/05/2023).

Fitri yang baru bergabung di partai berlambang Ka’bah ini maju dari Daerah Pemilihan (Dapil) Depok VI yang meliputi Kecamatan Cipayung, Kecamatan Sawangan, dan Kecamatan Bojongsari.

“Alhamdulillah, hari ini saya bersama 49 caleg PPP lainnya telah menyerahkan berkas pendaftaran sebagai caleg pada Pemilu 2024,” katanya seusai melakukan pendaftaran, di kantor KPU Depok.

Wanita yang dikenal ramah di lingkungan sekitar ini mengaku akan mengemban penuh amanat masyarakat jika nantinya terpilih sebagai wakil rakyat pada Pemilu 2024 mendatang.

Fitri pun optimis dengan berbagai latar belakangnya, target perolehan suara yang diinginkan akan tercapai, dari 12 kuota kursi yang disiapkan di dapil Cipayung, Sawangan, dan Bojongsari.

“Iya (saya optimis). Insya Allah, dengan dukungan dan doa masyarakat, serta ikhtiar tim semua bisa mengawal dan memperoleh suara untuk saya, Aamiin,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Kota Depok, Mahzab mengatakan, mesti PPP merupakan partai kecil, namun dirinya optimis partainya akan berjaya di Pemilu 2024. PPP menargetkan bisa memperoleh 8 kursi di DPRD Depok.

“Untuk Pemilu 2024 besok, target perolehan suara Partai Persatuan Pembangunan, itu bisa mencapai diangka 8 sampai 10 kursi,” pungkasnya.

Recent Posts

Dasco Optimistis Revisi UU Kementerian Rampung Sebelum Pelantikan Presiden Baru

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad optimistis revisi Undang-Undang Nomor 39…

56 menit yang lalu

Harkitnas 2024, Sekjen Kemenag Ajak ASN Kuasai Teknologi

MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Sekjen Kemenag) Muhammad Ali Ramdhani mengajak seluruh Aparatur…

2 jam yang lalu

Bahagianya Jemaah Haji Indonesia Tiba di Makkah, Disambut Ramah dan Peroleh Smartcard

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Kelompok terbang (kloter) pertama Embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG-01) tiba di…

4 jam yang lalu

Presiden RI Ajak Dunia Wujudkan Tata Kelola Air yang Inklusif dan Berkelanjutan

MONITOR, Jakarta - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) membuka Pertemuan Tingkat Tinggi atau…

10 jam yang lalu

Banggar DPR Naruh Harapan pada Prabowo, Said: Jaga Stabilitas dan Kedepankan Ekonomi Rakyat

MONITOR, Jakarta - Badan Anggaran (Banggar) DPR menaruh harapan besar kepada presiden terpilih Prabowo Subianto…

12 jam yang lalu

Dirjen PHU: 128 Ribu Jemaah Haji Reguler 2024 Dapat Layanan Fast Track

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief dan jajaran…

13 jam yang lalu