PARLEMEN

Fadli Zon Pastikan Suara Parlemen Beri Perspektif Baru Bagi ASEAN

MONITOR, Manggarai Barat – Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR Fadli Zon memastikan rekomendasi perwakilan Parlemen se-ASEAN terwakili dalam pesan yang akan disampaikan dalam agenda ASEAN-AIPA Leaders Interface Meeting mendatang. Masing-masing dari rekomendasi tersebut, ungkapnya, diharapkan dapat memberikan perspektif baru untuk menghadapi tantangan di kawasan ASEAN.

“Saya harap kita bisa mempresentasikan rekomendasi yang deliberatif. Dari sudut pandang kita (sebagai parlemen) adalah berupaya menyelesaikan tantangan guna menjaga komunitas ASEAN,” ungkap Fadli Zon saat mengawali Parliamentary Preparatory Meeting untuk ASEAN-AIPA Leaders Interface Meeting di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Selasa (09/05/2023).

Memperoleh kepercayaan sebagai Ketua Rapat Persiapan, dirinya ingin para perwakilan parlemen se-ASEAN berpartisipasi penuh. Baginya, partisipasi ini akan melahirkan kolaborasi antar Parlemen ASEAN. Diharapkan, dampaknya akan menjadi vital demi mewujudkan kesatuan dan sentralitas ASEAN.

“Kami sudah menerima beberapa masukan dari sejumlah negara seperti Filipina, Vietnam, Singapura, Laos, Kamboja, dan Thailand. Kami pun juga menerima inisiatif pesan AIPA yang lebih ringkas dari DPR,” Ucapnya.

Usai bersama menyelesaikan finalisasi pesan AIPA, ia mengungkapkan apreasiasi atas dukungan seluruh perwakilan Parlemen se-ASEAN yang hadir. “Izinkan saya menyampaikan apresiasi yang tulus untuk semua dukungan, kontribusi, dan partisipasi yang tak ternilai,” tutup Fadli.

Recent Posts

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

33 menit yang lalu

Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 resmi berlangsung pagi ini di Istora Senayan Jakarta…

40 menit yang lalu

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Minta Seluruh APK Diturunkan

MONITOR, Minahasa - Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengingatkan tanggal 24 November 2024 sudah memasuki…

2 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Emas dalam Ajang SNI Award 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…

8 jam yang lalu

Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 siap digelar pada Minggu, 24 November 2024, di…

10 jam yang lalu

Perkuat Tradisi Literasi, Kemenag Gelar Kepustakaan Islam Award 2024, ini Pemenangnya!

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) menggelar ajang perdana Kepustakaan Islam Award (KIA) di Jakarta…

10 jam yang lalu