MEGAPOLITAN

Ribuan Orang Hadiri Milad Ke-22 Forkabi di TMII

MONITOR, Jakarta – Forum Komunikasi Anak Betawi (FORKABI), Minggu (07/05/2023), menggelar tasyakuran milad ke 22 dan halal bihalal di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur. Acara dihadiri ribuan anggota dan pengurus FORKABI, serta sejumlah organisasi kemasyarakatan.

Ketua Umum FORKABI, Mohammad Ihsan mengatakan, kegiatan milad kali ini pihaknya mengusung tema ‘ FORKABI untuk Indonesia Maju’. Karena itu pihaknya mengundang ormas lain sebagai bentuk semangat kebersamaan dan persatuan.

“FORKABI ke depan harus lebih maju. Karena itu kita harus tingkatkan profesionalisme dalam berorganisasi,” tegasnya.

Dengan semangat tersebut, Ihsan berharap FORKABI bisa tampil sebagai organisasi yang intelek, bermartabat dan disegani masyarakat. Sehingga sebagai organisasi etnis kedaerahan, FORKABI bisa mengangkat harkat dan martabat masyarakat Betawi.

Sementara, Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar, menyampaikan pesan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, agar FORKABI tetap menjaga kekompakan dan mampu menjadi ormas yang mandiri.

Melalui Anwar, Pj Gubernur juga berharap FORKABI mampu menyesuaikan diri dengan tantangan DKI Jakarta ke depan setelah tidak lagi menjadi ibu kota.

“Mengelola organisasi selama 22 tahun bukanlah hal mudah dan telah melalui berbagai dinamika. Apalagi 2024 merupakan tahun politik dan kita bersama harus bisa menjaga kondusifitas,” pungkasnya.

Recent Posts

Sehari Jelang Penutupan, 208.514 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap II Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) menyisakan satu hari. Proses…

53 menit yang lalu

Kemenperin Miliki Fasilitas Produksi Obat Bahan Alam

MONITOR, Jakarta - Industri obat bahan alam (OBA) Indonesia masih mencatatkan kinerja yang baik di…

1 jam yang lalu

Susun Regulasi, Kemenag siapkan Ma’had Aly menjadi Pusat Keilmuan

MONITOR, Depok - Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam terus memacu percepatan…

5 jam yang lalu

Indonesia dan Arab Saudi Tingkatkan Kerja Sama di Industri Petrokimia dan Hilirisasi Mineral

MONITOR, Jakarta - Indonesia dan Arab Saudi terus berupaya meningkatkan kerja sama yang komprehensif di…

9 jam yang lalu

Nelayan Keluhkan Sulit Cari Ikan Akibat Pagar Laut, DPR Minta Pemerintah Segera Bertindak

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan merespons keluhan para nelayan akibat…

13 jam yang lalu

Kementerian UMKM Gelar FKP Guna Sempurnakan Mekanisme Pelayanan Publik

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP)…

16 jam yang lalu