PJ Gubernur DKI Jakarta menyerahkan bonus ke atlet Sea Games-31
MONITOR, Jakarta – Sebanyak 123 atlet DKI Jakarta bertanding pada ajang SEA Games ke-31 di Vietnam tahun lalu dan berhasil menyabet 31 medali emas.
Sebagai wujud apresiasi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengundang para atlet dan menyerahkan penghargaan berupa bonus kepada para atlet di Balai Kota, Rabu (3/5/2023).
“Terima kasih dan apresiasi kami untuk para atlet yang telah mengharumkan nama Jakarta dan Indonesia di kancah internasional, juga para pelatihnya yang telah setia membimbing dan mendampingi,” ujar Plt Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Balaikota DKI Jakarta.
Heru menjelaskan, para atlet ini bertanding di berbagai cabang olahraga, mulai dari renang, atletik, hingga taekwondo.
“Pesan saya, tetap semangat berlatih dan kejar mimpi kalian di ajang yang lebih bergengsi lagi. Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung bakat-bakat olahraga yang ada untuk mencapai potensi terbaiknya,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Okta Kumala Dewi mendorong pemerintah melakukan investigasi…
MONITOR, Jakarta - Direktur Utama Jasa Marga Rivan A. Purwantono menyampaikan PT Jasa Marga (Persero)…
MONITOR, Jakarta - Provinsi Jawa Tengah menunjukkan kesiapan dalam menyambut penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ)…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memperkuat ekosistem industri halal nasional melalui percepatan fasilitasi…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. menggelar Apel Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan…
MONITOR, Jakarta - Prajurit TNI dari Kodam XIV/Hasanuddin yang tergabung dalam Tim SAR gabungan berhasil…