PJ Gubernur DKI Jakarta menyerahkan bonus ke atlet Sea Games-31
MONITOR, Jakarta – Sebanyak 123 atlet DKI Jakarta bertanding pada ajang SEA Games ke-31 di Vietnam tahun lalu dan berhasil menyabet 31 medali emas.
Sebagai wujud apresiasi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengundang para atlet dan menyerahkan penghargaan berupa bonus kepada para atlet di Balai Kota, Rabu (3/5/2023).
“Terima kasih dan apresiasi kami untuk para atlet yang telah mengharumkan nama Jakarta dan Indonesia di kancah internasional, juga para pelatihnya yang telah setia membimbing dan mendampingi,” ujar Plt Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Balaikota DKI Jakarta.
Heru menjelaskan, para atlet ini bertanding di berbagai cabang olahraga, mulai dari renang, atletik, hingga taekwondo.
“Pesan saya, tetap semangat berlatih dan kejar mimpi kalian di ajang yang lebih bergengsi lagi. Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung bakat-bakat olahraga yang ada untuk mencapai potensi terbaiknya,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…
MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…
MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…
MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…