POLITIK

Riset Litbang Kompas: Kubu Kontra Ganjar Tunggangi Isu Piala Dunia U20

MONITOR, Jakarta – Media sosial di Indonesia dipenuhi dengan perdebatan sengit antara kelompok akun pendukung dan kelompok akun kontra terkait pembatalan penyelenggaraan Piala Dunia U20 di Indonesia.

Hal ini merujuk pada hasil riset Litbang Kompas yang mengungkapkan percakapan warganet di media sosial terkait batalnya ajang olahraga internasional tersebut dan kaitannya dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Ganjar sebelumnya telah menolak kehadiran Timnas Israel di Piala Dunia U20.

Riset Litbang Kompas juga mengungkapkan bahwa akun-akun warganet dari kelompok kontra Ganjar membuat sejumlah tafsiran politik terkait pembatalan tersebut. Narasi yang dikembangkan oleh kelompok kontra tersebut menyoroti blunder Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan Ganjar yang dinilai dapat berdampak pada perolehan suara pada Pemilu 2024.

Selain itu, terlihat upaya kelompok kontra Ganjar untuk menunggangi isu ini guna meningkatkan popularitas tokoh-tokoh lain.

“Yang unik, akun-akun kontra ini terlihat dengan jelas menunggangi isu untuk meningkatkan popularitas tokoh yang mereka dukung dalam konten yang diunggah,” demikian dilansir dari Kompas.id.

Upaya ini terlihat dari kampanye tagar yang diunggah oleh akun-akun kelompok kontra di media sosial, seperti #PrabowoDanUlama, #Setyoko2024, dan #GanjarMencorengPDIP.

Namun, tagar-tagar tersebut berhasil ditenggelamkan oleh akun-akun pendukung Ganjar. Ketika warganet banyak mengkritik Ganjar, akun-akun media sosial yang mendukungnya dengan gigih mengkampanyekan tagar-tagar bernada positif seperti #GanjarHebat, #GanjarPresidenku, atau #TegarBersamaGanjar.

Menurut riset Litbang Kompas, dalam periode 28 Maret hingga 3 April 2023, muncul 1.020 tagar #GanjarHebat. Selain itu, ada 578 tagar #ganjarpranowo.

Tidak kalah aktif, terdapat 378 tagar #GanjarPresidenku. Ada pula 336 tagar #PrabowoDanUlama, dan 325 tagar #TegarBersamaGanjar. Banyaknya tagar-tagar dari akun pendukung Ganjar ini terbukti efektif karena berhasil masuk dalam 10 tagar terpopuler.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

4 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

5 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

5 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

6 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

6 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

6 jam yang lalu