HANKAM

Training Small Boat Operation Bakamla Resmi Ditutup

MONITOR, Jakarta – Latihan Small Boat Operation (SBO) bagi personel Bakamla RI oleh Mobile Training Team (MTT) United States Coast Guard (USCG) resmi ditutup. Seremonial penutupan latihan dilakukan dengan khidmat di Jakarta Utara, Jumat (3/2/2023).

Pelatihan ini merupakan bentuk kerja sama Bakamla RI dengan USCG, tidak juga terlepas dari dukungan Office of Defense Cooperation (ODC) Kedutaan Amerika Serikat. Perlu diketahui kerja sama yang terjalin antara Bakamla RI dan USCG merupakan implementasi Work Plan (rencana kerja) dari MoU Pemerintah RI dan Amerika Serikat tahun pada 27 April 2018 silam.

Work Plan tersebut berisi beberapa kerja sama yang diatur antara lain Diklat di Akademi USCG, Sekolah Calon Perwira, Kursus Perwira Maritim Internasional, dan Pelatihan Teknis Keamanan Laut lainnya. Kerja sama ini termasuk kemitraan organisasi Diklat Keamanan Laut di Indonesia dan AS; Pertukaran tenaga ahli, melaksanaan workshop, seminar, dan berbagi pengalaman; Konsultasi dan dialog secara berkala membahas isu-isu terkait keamanan laut.

SBO yang dilakukan kali ini, terdiri dari Tahap I dan II atau di tingkat Dasar dan Lanjutan. Pelatihan ini khususnya meningkatkan kemampuan personel Bakamla RI dalam mengoperasikan kapal patroli kecil sesuai dengan prosedur operasional teknis. Tentu saja mengacu pada prosedur yang aman dan efektif, guna mendukung kesiap siagaan operasi Bakamla RI.

Selain itu, latihan ini juga sebagai wadah pembiasaan bagi personel yang bertugas di kapal patroli, dalam melakukan prosedur pengoperasian kapal kecil. Pelatihan yang diberikan seperti keterampilan dalam penanganan kapal, menambatkan dan melepas kapal dengan aman, menangani korban yang jatuh ke air, melaksanakan pemulihan korban dengan aman, dan menanggapi berbagai situasi darurat yang terjadi dalam pengoperasian kapal kecil.

Turut hadir dalam kegiatan ini perwakilan dari Kedutaan Amerika Serikat, yaitu Deputy Chief of ODC Commander Chester Lee dan Staf ODC Dely Tjahyana. Seremonial penutupan dipimpin oleh Direktur Latihan Bakamla RI Laksma Bakamla Suwito, S.E, M.Si (Han), dan juga dihadiri oleh jajaran Pejabat Menengah Bakamla RI.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

3 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

4 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

4 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

5 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

5 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

5 jam yang lalu