MALUKU-PAPUA

Aksi Babinsa Koramil Mapurujaya Kerja Bakti Bersihkan Gereja

MONITOR, Mimika – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dalam kerukunan umat beragama, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya melaksanakan kerja bakti pembersihan Gereja Katholik Santa Theresia Calkuta Kp. Muare, Distrik Mimika Timur, Kab. Mimika, Sabtu (4/2/2023).

Selaku Bati TUUD, Peltu Monab Supriyanto menuturkan bahwa kerja bakti yang dilakukannya bersama jemaat gereja tersebut merupakan wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

“Kerja bakti ini sebagai bukti bahwa kami mempunyai hubungan yang baik dengan rakyat. Selain itu, kegiatan ini menjadi cermin rasa toleransi antar umat beragama dalam menjaga kebersihan sarana tempat ibadah,” tuturnya.

Ia juga menambahkan bahwa kerja bakti merupakan budaya leluhur yang harus dilestarikan, apalagi dalam kehidupan saat ini yang banyak kecenderungan untuk hidup sendiri-sendiri.

“Gotong-royong merupakan budaya bangsa yang sudah diwariskan sejak dulu oleh leluhur. Hal ini jangan sampai luntur dan perlu untuk selalu dilestarikan, salah satunya dengan kerja bakti ini,” pungkasnya.

Recent Posts

Jelang Hari Guru, 101.786 Guru Madrasah dan Pendidikan Agama Lulus PPG

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengumumkan sebanyak 101.786 guru madrasah dan guru Pendidikan Agama di…

3 menit yang lalu

Kemenperin Apresiasi Ekspansi PT Citra Terus Makmur, Bukti Nyata Kekuatan Industri TPT Nasional

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengapresiasi langkah ekspansi yang dilakukan PT Citra…

22 menit yang lalu

PBNU Ingatkan Pendakwah Wajib Jaga Akhlak dan Martabat Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menyesalkan tindakan dan perilaku pendakwah Elham Yahya…

1 jam yang lalu

Wamenag Tanggapi Video Viral Gus Elham Cium Anak Kecil, Tidak Pantas!

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafii memberikan respon atas pertanyaan awak media…

3 jam yang lalu

Dosen UIN Jakarta Tegaskan Moderasi Beragama Dibutuhkan Sepanjang Masa

MONITOR, Jakarta - Moderasi Beragama bukan proyek, tetapi perjuangan bagi seluruh bangsa Indonesia. Indonesia yang…

3 jam yang lalu

Perkuat Industri Halal, Kemenperin Tandatangani Nota Kesepahaman dengan BPJPH

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memperkuat langkah transformasi menuju kemandirian ekonomi nasional melalui industrialisasi…

5 jam yang lalu