Sabtu, 27 April, 2024

Erick Thohir: Sepak Bola Bukan Milik Pemodal atau Klub!

MONITOR, Jakarta – Menteri BUMN sekaligus Calon Ketua Umum PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia), Erick Thohir, mengajak seluruh pihak untuk bekerjasama menciptakan sepak bola Tanah Air yang sehat.

“Saya mengetuk hati seluruh pihak untuk menyelamatkan sepak bola kita. Ini bukan pekerjaan satu orang, kita semua harus bergandeng tangan, satukan langkah dan nyali,” ujar Erick Thohir kepada awak media, Kamis (2/2/2023).

Ditegaskan Erick, sepak bola bukanlah milik perseorangan ataupun klub tertentu, melainkan seluruh rakyat Indonesia.

Untuk itu, ia menegaskan sepak bola yang sehat dapat diwujudkan melalui sebuah kerjasama dari berbagai kalangan.

- Advertisement -

“Sepak bola bukan milik sekelompok orang, bukan milik pemodal, bukan milik satu klub saja. Sepak bola milik kita yang cinta dan rindu akan prestasi,” tandasnya.

Diketahui, PSSI akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada 16 Februari 2023 untuk mencari satu Ketua, dua Wakil Ketua, dan 12 anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI demi menggantikan kepengurusan Mochamad Iriawan. Menteri BUMN Erick Thohir dan Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti digadang menjadi calon terkuat yang bakal menggantikan posisi Iriawan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER