MONITOR, Jakarta – Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, selalu membakar semangat kadernya untuk kompak dan solid memenangkan Pemilu 2024. Hal itu dilakukan Puan dalam berbagai kegiatan Bimbingan Teknis anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi, Kota, dan Kabupaten seluruh Indonesia.
“Saya menekankan kembali kekuatan PDI Perjuangan yaitu soliditas, tegak lurus dan kompak berada dalam satu rampak barisan,” ucap Puan Maharani dalam keterangannya, Senin (16/1/2023).
Cucu Bung Karno ini menyakini kemenangan hattrick pada Pemilu 2024 sangat mungkin diraih apabila para kader terus turun ke bawah. Kader PDI Perjuangan diharapkan semakin bersatu dengan rakyat, dan bergotong-royong.
Ia mengingatkan, dalam sistem gotong-royong tidak ada yang kerja sendiri, tidak ada yang maju sendiri.
“Jadi di PDI Perjuangan tidak ada bintang yang bersinar sendiri. Dalam gotong-royong yang namanya maju ya kita maju bersama-sama,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Keterbukaan informasi publik menjadi elemen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan demokratis. Keterbukaan informasi…
MONITOR, Jakarta – PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua…
MONITOR, Jakarta - Dipanggilnya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan dan Fahmi hakim ketua DPRD Provinsi…
MONITOR, Jakarta - Pemilih muda diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil Pemilihan Kepala…
MONITOR, Jakarta - Komisi III DPR RI telah menetapkan lima pimpinan KPK terpilih dan lima…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan bahwa guru adalah pahlawan sejati. Hal tersebut…