Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil/ dok: instagram
MONITOR, Bandung – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan situasi pasca adanya teror bom bunuh diri di Mapolsek Astana Anyar, Bandung, pada Rabu (7/12/2022) kemarin sudah terkendali.
Kang Emil, demikian sapaan Gubernur Jabar ini, meminta agar seluruh pengurus RT RW selalu waspada dan memantau pergerakan dinamika tamu-tamu atau masyarakat asing yang masuk ke wilayahnya.
“Masyarakat harap tenang, situasi sudah aman terkendali. Namun tetap selalu waspada,” tutur Kang Emil, Rabu (7/12/2022).
Selain itu, mantan Walikota Bandung ini meminta masyarakat untuk tidak menyebarluaskan foto atau clip video potongan tubuh korban pelaku.
“Jangan menyebarkan foto, karena kengerian visual itulah yang ingin disampaikan oleh teroris untuk menakuti dan meneror psikologis masyarakat,” jelas suami Atalia Praratya Kamil ini.
Diketahui, korban jiwa dari peristiwa ini satu orang yang merupakan pelaku bom bunuh diri, dan satu orang korban jiwa di pihak polisi. Selain itu, tragedi ini menyebabkan delapan polisi dan satu warga mengalami luka-luka.
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian telah menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 13 Tahun 2025…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan memberikan sejumlah catatan terkait gagasan…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas penyerangan kelompok kriminal bersenjata…
MONITOR, Jakarta - Guru besar ilmu Fiqih Siyasah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Khamami Zada menilai…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Islam secara resmi menggelar…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. hari ini secara resmi menutup operasi Satuan…