Categories: BERITA

PPP NTT Nilai Ganjar Paling Layak Lanjutkan Kepemimpinan Jokowi

MONITOR, Kupang – Ketua DPW PPP NTT, Djainudin Lonek menyatakan dukungan terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merupakan hasil keputusan dalam Rapat Pimpinan Wilayah NTT.

“Ini sesuai hasil keputusan Rapimwil dari seluruh DPC PPP di NTT, yang putuskan secara aklamasi,” kata Djainudin.

Dia menyampaikan sesuai hasil diskusi saat rapimwil, Ganjar Pranowo paling realistis untuk memimpin Indonesia selanjutnya.

Selain itu, walaupun Ganjar adalah kader PDIP, tetapi secara historis memiliki hubungan emosional yang sangat kuat dengan PPP.

“Karena rencana pembangunan jangka panjang dari Jokowi itu bisa tidak ditindaklanjuti orang lain. Sehingga, Ganjar yang paling realistis melanjutkan estafet kepemimpinan bapak Jokowi,” tegasnya.

Keputusan pengurus NTT itu akan berikan kepada Plt Ketua Umum Mardiono.

“Dengan mengucapkan Bismillah Hirohmannirohim, menetapkan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden Republik Indonesia Periode 2024-2029,” tutur Wakil Ketua DPW PPP Provinsi NTT, Ramli Muda.

Ia didampingi Ketua DPW PPP NTT Djanudin Lonek saat membacakan pernyataan deklarasi.

DPW PPP menganggap Ganjar sebagai tokoh nasional sejati, negarawan. Dan, memiliki kesamaan visi misi untuk melanjutkan program kerja Presiden Joko Widodo.

Sebelumnya, Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi NTT juga mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo. Ketua DPW PAN NTT, Awang Notoprawiro memimpin acara deklarasi itu yang hadirkan seluruh pengurus DPW NTT maupun DPC di Kupang.

Keputusan atas kesepakatan bersama dengan semua pengurus di semua tingkatan di DPW NTT.

“Kami seluruh kader PAN NTT menindaklanjuti hasil Rakerwil PAN NTT, dengan ini menyatakan mendukung saudaraku Ganjar Pranowo untuk menjadi calon presiden dari PAN,” kata Awang.

Kemudian, pernyataan dukungan terhadap Ganjar Pranowo ini nantinya akan bawakan ke DPP PPP tingkat pusat. Selanjutnya, PPP akan membicarakan dengan Golkar dan PAN yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Recent Posts

Gandeng KemenPPPA, Menteri Maman Tegaskan Komitmen Majukan UMKM Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…

51 menit yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Ketua BKSAP DPR: Kita Kehilangan Pejuang Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…

2 jam yang lalu

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

7 jam yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

9 jam yang lalu

Panen Ketahanan, Sinergi TNI-IPB Untuk Indonesia Berdaulat Pangan

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…

9 jam yang lalu

Berduka Paus Fransiskus Wafat, Puan: Semoga Warisan Semangat Perdamainya Selalu Hidup di Hati Umat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…

11 jam yang lalu