Categories: BERITA

Ganjar Yakin MTQ Tumbuhkan Persaudaraan Antar Anak Bangsa

MONITOR, Bnjarbaru – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengapresiasi pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-29 tahun 2022 di Kiram Park, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.

Ganjar yang hadir langsung dalam acara tersebut mengatakan, semua kafilah mendapatkan ruang tampil pada acara pembukaan ini. Kesenian senoman hadrah dan parade kafilah dari semua provinsi mewarnai pembukaan.

“Cuacanya juga bagus dan seluruh kontingen dari seluruh Indonesia juga mendapatkan ruang yang menarik sehingga acara betul-betul lancar,” kata Ganjar.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga menyempatkan diri untuk melihat stand UMKM yang disediakan. Menurut Ganjar, stand UMKM ini mendukung kebutuhan kafilah dan masyarakat.

“Ada pameran UMKM nya sehingga banyak yang kemudian para kontingen seluruh Indonesia bisa melihat seluruh pameran-pameran yang ada,” katanya.

Ganjar berharap, tidak hanya penyelenggaraan acaranya yang baik, tapi juga hubungan anak-anak bangsa antar daerah. Ganjar berharap, silaturahmi dalam ajang MTQ Nasional ini membuat semuanya semakin dekat.

“Mudah-mudahan di antara seluruh anak-anak bangsa yang sekarang berada di Kalimantan Selatan, ikut dalam penyelenggaraan MTQ silaturahminya tambah rumaket (dekat),” pungkas Ganjar.

Sebelumnya, Ganjar telah menyemangati ratusan anak-anak kafilah dari Jateng untuk MTQ Nasional 2022 dengan hadir langsung di Basecamp Kafilah Jateng, Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS) Banjarmasin, Kota Banjarbaru, Kalsel.

Recent Posts

Kemenhaj dan Kejati Aceh Kawal Pembangunan Gedung Asrama Haji Embarkasi

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) diwakili oleh Inspektur Wilayah I,…

60 menit yang lalu

Bicara Ekoteologi di Mesir, Menag Jelaskan Peran Agama dan Kemanusiaan di Era AI

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar berbicara tentang ekotelogi serta peran agama dan kesadaran…

2 jam yang lalu

Kedaulatan Pangan 2026, Prof Rokhmin: Tanpa Teknologi Tepat Guna, Sulit Jadi Negara Maju

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menegaskan bahwa transformasi teknologi…

3 jam yang lalu

LHKPN Kemenag Capai 100 Persen, Irjen Ingatkan Integritas Tetap Utama

MONITOR, Jakarta - Tingkat kepatuhan pejabata Kementerian Agama untuk menyampaikan  Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara…

4 jam yang lalu

Wamenhaj: Petugas Haji 2026 Dilatih Semi-Militer Demi Disiplin dan Satu Komando

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tahun 2026 dibekali pendidikan dan…

5 jam yang lalu

Jamin Bahan Baku IKM, Kemenperin Siapkan Reformasi Kebijakan Melalui PPBB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus melakukan reformasi kebijakan guna menjamin kemudahan serta ketersediaan…

7 jam yang lalu